Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Hari Terakhir Pendaftaran, Bacaleg Parpol dan DPD-RI Banjiri KPU Kepri
Oleh : Charles Sitompul
Senin | 22-04-2013 | 13:41 WIB

TANJUNGPINANG, batamtoday - Sejumlah bakal calon legislatif (Bacaleg) dan calon anggota DPD-RI memadati Kantor KPU Kepri, bertepatan dengan hari terakhir jadwal pelaksanan pendaftaran, Senin (22/4/2013).

Tibrani, Pokja Penerimaan Pendaftaran Bacaleg DPRD untuk Parpol KPU Kepri mengatakan, hingga saat ini dari 12 partai peserta Pemilu, 12 Parpol sudah mendaftarkan Bakal calon legislatifnya.

"Hari ini ada 3 Parpol yang melakukan pendaftaran yaitu, Partai Golkar, PPP,PBB dan Nasdem. Sebelumnya sudah ada PKS, Partai Demokrat dan partai PAN. Dan yang belum mendaftar tinggal PDI Perjuangan, PKPI dan Partai Gerendra, tetapi rencananya, hari ini juga mereka akan melakukan pendaftaran caleg," kata Tibrani.

Batas akhir pelaksanaan pendaftaran Bacalewg sendiri, tambah Tibrani, akan dilaksanakan hingga batas waktu pada  pukul 16.00 WIB dan bagi Parpol yang tidak melakukan pendaftaran batas akhir, KPU tidak akan menerima lagi.

Sebanyak 12 Calon Anggita DPD-RI Juga Daftar di KPU

Di tempat yang sama, ketua Pokja Pendaftaran DPD-RI KPU Provinsi Ferry Manalu mengatakan, pihaknya sudah menerima 11 bakal calon anggota DPD-RI dari Provinsi Kepori.

Ke-11 Bakal calon DPD-RI itu, adalah; Ria Saptarika, Jasarmen Purba, Julbahri, Raden Hari Cahyono, Samsinar Yusuf, Hardi S.Hood, Dani Ismeth, Mangara Nasution, Saidul Khudri, M. Nabil, Richard Pasaribu.

"Hari ini ada dua bakal calon DPD-RI yang mendaftar yaitu, Richard Pasaribu dengan jumlah dukungan 2,080 KTP yang tersebar di 4 Kabupaten/kota di Provinsi Kepri, kemudian ada juga M. Nabil dengan  2,475 KTP sebagai dukungan dari lima kabupaten kota di Kepri," kata dia.

KPU mendapat informasi, mantan anggota DPRD Provinsi Kepri Haripinto rencananya juga akan mendaftar.

Editor: Dodo