Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

WiGO Gelar Family Gathering Peringati Hari Kartini di Batam
Oleh : Sherlyna
Senin | 22-04-2013 | 13:12 WIB
WiGO1-kartini.jpg Honda-Batam
(Foto: Istimewa)

BATAM, batamtoday - Memperingati Hari Kartini, WiGO menggelar family gathering di sejumlah perumahan di Batam, Minggu (21/4/2013).

Fachriandi Hendra, Regional Marketing & Communication WIGO kepada batamtoday, Senin, (22/4) mengatakan family gathering tersebut digelar di Perumahan Anggrek Sari, Batam Center untuk lebih mengenalkan produk ke publik.

"Ada berbagai macam kegiatan dan lomba yang diadakan dalam memperingati hari kartini tersebut seperti donor darah bersama PMI Batam, senam bersama, kemudian lomba menghias Nasi tumpeng untuk karitini-kartini Anggrek Sari, lomba mewarnai dan lomba fashion show anak, games keluarga juga ada bazaar yang di ikuti warga dan sponsor. Kegiatan ini juga di hibur oleh band akustik" kata Fachriandi Hendra.

Memperingati Hari Kartini tahun ini, WiGO juga memberikan bonus serta special price bagi warga Perumahan Anggrek yang ingin melakukan registrasi untuk paket modem WiGO .

Sementara itu, Eric Yunantha selaku Area Manager WiGO Batam juga mengatakan kegiatan seperti ini akan terus dilakukan secara kontinyu karena saat ini kepercayaan terhadap WiGO sebagai layanan internet yang cepat semakin mendapat kepercayaan dari warga Batam.

"Kami berusaha agar WiGO 4G menjadi layanan internet broadband yang memenuhi setiap kebutuhan pengguna internet di Batam. Kami juga berharap, ke depan WiGO tim Batam dapat memberikan pelayanan yang semakin berkualitas. Kami berterima kasih kepada seluruh pelanggan setia yang telah mempercayakan WiGO sebagi pilihan utama dalam layanan internet," kata Eric.

Untuk kedepan dikatakan Eric, WiGO akan memberikan  banyak kejutan lainnya untuk seluruh masyarakat Batam. seperti menghadirkan mini exhibition, open booth serta berbagai kegiatan lainnya yang berlokasi di perumahan-perumahan, WiGO juga ada di mall ataupun kawasan pertokoan yang mudah dijangkau oleh warga Batam.

"Untuk kemudahan-kemudahn bagi masyarakat Kota Batam dalam berinternet informasinya bisa langsung mengunjungi Website di www.wigo.co.id dan WIGO Care  di 0778-456835, 0804 -1234-500 (tariff Lokal) atau  bergabung di facebook dengan fan page WIGO 4G dan follow Twitter @WIGO 4G," ujarnya.

Editor: Dodo