Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Hanya Lima Tokoh yang Layak Diusung di Pilpres 2014
Oleh : si
Rabu | 13-03-2013 | 15:20 WIB
rizal-mahfud_(2).jpg Honda-Batam

Rizal Ramli dan Mahfud MD, dua tokoh dari lima tokoh yang masuk Pandu Lima yang layak menjadi calon presiden di Pilpres 2014

JAKARTA, batamtoday - Partai politik (parpol) dilarang mendominasi wacana figur kepemimpinan nasional, karena calon presiden (capres) yang diusung akan melahirkan pemimpin yang tersandera oleh banyak kepentingan pragmatis dan anti pada kepentingan nasional.



Karena itu demokrasi harus membuka peluang seluas-luasnya kepada figur-figur alternatif yang layak untuk dijadikan capres dan calon wakil presiden (cawapres) pada Pilpres 2014.

Demikian disampaikan Ketua Forum The President Center Didied Maheswara kepada wartawan di press room DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (13/3/2013)

Forum The President Center adalah sebuah lembaga swadaya independen yang melakukan kajian politik. Lembaga ini telah menginventarisir sejumlah tokoh yang dinilai pantas didaulat sebagai calon presiden dan wakil presiden alternatif.

Dari sekian banyak tokoh yang dinilai, ada lima tokoh teratas di dalam daftar lembaga yang dipimpinnya itu. Kelima tokoh alternatif itu disebut sebagai Pandu Lima.

Didied yang juga pengamat masalah sosial itu mengatakan, upaya The President Center memperkenalkan kelompok Pandu Lima adalah bagian dari pendidikan politik.

"Jangan sampai wacana pemimpin nasional didominasi oleh partai politik dan melahirkan pemimpin yang tersandera oleh banyak kepentingan pragmatis yang anti pada kepentingan nasional,"  ujarnya.

Kelima tokoh yang masuk dalam kelompok Pandu Lima itu adalah Prof. Mahfud MD, Joko Widodo, Dr. Rizal Ramli, Dr. Laode Ida, dan Khofifah Indar Parawansa.

"Masing-masing tokoh ini tentu memilik nilai plus dan minus. Tapi parameter kami adalah integritas, kompetensi, dan track record. Terutama bebas dari KKN," katanya.

Menurut Didied, Mahfud MD yang merupakan pakar hukum diharapkan memecah kebekuan hukum di negeri ini. Sementara Joko Widodo dinilai sebagai tokoh yang sederhana dengan karakter alamiah.

Adapun Dr. Rizal Ramli adalah ekonom pro rakyat miskin yang konsisten, berani, berpengalaman, serta memiliki pengaruh dan jaringan internasional yang luas. Rizal Ramli antara lain anggota Panel Ahli PBB.

Lalu, Laode Ida yang adalah Wakil Ketua DPD RI dinilai sebagai tokoh muda dari kawasan timur Indonesia yang cukup konsisten menyuarakan berbagai persoalan daerah. Sementara Khofifah Indar Parawansa adalah tokoh wanita yang berwawasan luas dan memiliki kepribadian unggul.

Editor : Surya