Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Tim Suzuki Rencakan Lima Uji Coba Jelang MotoGP 2013
Oleh : Dodo
Jum'at | 08-03-2013 | 15:52 WIB
alvaro bautista.jpg Honda-Batam
Pebalap Tim Rizla Suzuki, Alvaro Bautista saat uji coba menyambut MotoGP 2013. (Foto: motogp.com)

SEPANG, batamtoday - Suzuki berencana mengadu motor MotoGP 1000cc miliknya dengan Honda, Yamaha dan Ducati setidaknya dalam tiga uji coba publik di Eropa sepanjang tahun 2013. Mereka juga akan melakukan uji coba tertutup untuk memastikan diri akan kembali ke MotoGP pada 2014.

Motor Suzuki selama ini telah diuji coba dan dikembangkan oleh mantan pebalap asal Jepang, Nobuatsu Aoki. Jika uji coba yang dilakukan Suzuki di Jepang mengalami progres positif, maka motor tersebut akan menjalani debutnya di Eropa pada uji coba tengah musim di Sirkuit Catalunya, Spanyol pada pertengahan Juni mendatang.

Suzuki memang belum berencana mengikuti balapan dengan fasilitas wildcard musim ini, namun Aoki menyatakan bahwa motor 1000cc terbaru mereka telah membuatnya kagum.

"Sangat nyaman mengendarai motor ini. Performa mesin dan sasis sangat baik. Tentu masih banyak hal yang harus kami perbaiki, namun paket dasar kami sangat baik," ujarnya. "Awalnya saya cukup cemas karena Suzuki melakukan banyak perubahan desain. Terkadang hal ini bisa menjadi masalah, namun nyatanya mereka melakukan pekerjaan dengan baik."

Aoki bahkan menghadiri uji coba pramusim di Malaysia, 26-28 Februari lalu untuk melakukan observasi perangkat elektronik yang digunakan Honda, Yamaha dan Ducati. Ia juga mengamati performa ban Bridgestone yang menurutnya semakin baik setiap musim.

"Di MotoGP, perangkat elektronik adalah segalanya. Karena Suzuki telah melewatkan beberapa musim, maka kami tertinggal jauh dari Honda, Yamaha dan Ducati. Kami pun harus mengatasinya," lanjutnya. "Ban Bridgestone juga membaik setiap tahun, jadi kombinasi elektronik dan ban merupakan acuan Suzuki," tutup Aoki.

Sumber: bola.net