Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Gol Cantik Lampard Bungkam Brasil di Wembley
Oleh : dd
Kamis | 07-02-2013 | 10:18 WIB

LONDON, batamtoday - Inggris sukses membungkam Brasil di hadapan publik Wembley pada laga persahabatan, Kamis (7/2/2013) dinihari WIB. Wayne Rooney dan Frank Lampard menjadi pahlawan Three Lions, sementara Fred mencetak gol semata-wayang Brasil.

Tampil di hadapan pendukung mereka, anak-anak asuh Roy Hodgson berinisiatif menyerang sejak awal laga. Armada Three Lions mendapat peluang emas ketika laga berjalan sepuluh menit. Wayne Rooney menyambut tendangan penjuru dengan tandukan kepalanya dan tampak mengancam gawang Julio Cesar. Namun, kiper Queens Park Rangers melakukan penyelamatan brilian untuk membendung upaya Rooney.

Akan tetapi, situasi berbalik di menit 18 ketika wasit menunjuk titik putih untuk Tim Samba. Itu setelah umpan silang Ronaldinho secara tidak sengaja menyentuh lengan Jack Wilshere di kotak terlarang.

Sayangnya, peluang emas itu berakhir sia-sia bagi Selecao. Kiper Manchester City Joe Hart melakukan tugasnya dengan baik untuk menggagalkan tendangan penalti yang dieksekusi Ronaldinho.

Kendati mendapat ancaman dari tim tamu, Inggris akhirnya memecah kebuntuan di menit 26. Wilshere membayar kesalahannya di menit 20 dan memberikan kontribusi besar dalam terciptanya gol tersebut.

Wilshere melepaskan umpan cantik kepada rekan setimnya di Arsenal, Theo Walcott, yang sukses mengelabui penjagaan dan merangsek ke dalam kotak. Tendangan Walcott masih bisa digagalkan Cesar, namun bola rebound jatuh di kaki Rooney yang tanpa ampun menendang bola dan membawa Inggris unggul 1-0.

Brasil baru bisa menyamakan kedudukan di babak kedua melalui Fred, yang masuk menggantikan Luis Fabiano. Blunder Gary Cahill ketika mencoba membuang bola segera dimaksimalkan oleh Fred yang melepaskan tendangan dari jarak 20 yard.

Anak-anak asuh Luiz Felipe Scolari bermain lebih agresif di babak kedua dan menebar ancaman ke kubu tuan rumah. Fred bahkan nyaris menambah keunggulan kala menyambar umpan Oscar. Sayangnya, bola masih membentur mistar gawang.

Di tengah tekanan Brasil, Three Lions berhasil mengembalikan keunggulan ketika laga memasuki menit ke-60 lewat gol cantik Frank Lampard setelah memaksimalkan assist Rooney. Walcott lagi-lagi mengawali serangan dengan menembus pertahanan Tim Samba. Kendati mampu membendung tendangan Walcott, pemain bertahan Brasil melakukan blunder kala membuang bola, dan segera disambar Rooney.

Bomber Manchester United pun menyepak bola kepada Lampard, yang memastikan kemenangan Inggris dengan skor akhir 2-1.

Sumber: Goal.