Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pelni Kerahkan KM Tidar untuk Antisipasi Lonjakan Penumpang
Oleh : irw/dd
Jum'at | 28-12-2012 | 13:50 WIB

BATAM, batamtoday - PT Pelni mengerahkkan kapal tambahan KM Tidar berkapasitas 2.500 penumpang untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan penumpang yang tak tertampung KM Kelud.

Rey Oberlin Manurung selaku kepala Pelni Batam mengatakan, dengan tujuan melayani tingginya animo penumpang, Pelni menambahkan armada bantuan KM Tidar dengan kapasitas 2.500 kursi penumpang.

"Dalam menangani permasalahan tahunan ini, Pelni harus bekerjasama dengan pihak-pihak terkait. Sehingga penumpang bisa terlayani dengan baik. Dan untuk tahun ini, Pelni menurunkan KM Tidar untuk mengantisipasi melonjaknya penumpang," ujarnya.

Rey Oberlin menambahkan, masalah seperti ini merupakan masalah bersama yang harus dibenahi, bebenah dulu di internal kemudian koordinasi eksternal.

"Tugas kami memang berat, karena kita pelayanan publik yang menggandeng banyak undang-undang, sementara di lapangan kita juga harus berkerja sama dengan pihak-pihak terkait,"ujarnya.

Untuk jadwal arus balik, KM Tidar berangkat pada Kamis (3/1/2013) dari Belawan, dan pada Sabtu (29/12/2012) pembelian tiket sudah ditutup untuk mengatisipasi terjadinya lonjakan penumpang.

Sementara itu, sedikitnya 200 personil dari satuan Brimob Polda Kepri dan Polresta Barelang siap berjaga di Pelabuhan Beton sejak tadi pagi untuk mengantisipasi melonjaknya penumpang KM Kelud menjelang tahun baru dan masa liburan.