Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Jelang May Day 2025, Satlantas Polresta Barelang Gelar Latihan Intensif 12 Gerakan Lalu Lintas
Oleh : Aldy Daeng
Kamis | 24-04-2025 | 10:44 WIB
12-gerakan.jpg Honda-Batam
Sebanyak 60 personel Satlantas Polresta Barelang melaksanakan latihan intensif 12 gerakan dasar pengaturan lalu lintas, pada Rabu pagi (23/4/2025). (Foto: Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Batam - Menjelang peringatan Hari Buruh Internasional (May Day) 2025, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Barelang melaksanakan latihan intensif 12 gerakan dasar pengaturan lalu lintas. Kegiatan ini berlangsung di halaman Mapolresta Barelang pada Rabu pagi (23/4/2025) dan diikuti oleh 60 personel.

Latihan dipimpin langsung oleh Kepala Satlantas Polresta Barelang, AKP Afiditya Arief Wibowo, didampingi jajaran perwira Satlantas, antara lain KBO Satlantas Ipda Yudhi Patra, Kanit Turjawali Iptu Yelvis Oktaviano, Kasubnit 1 Turjagwali Ipda Jhon Kennedy, S.H., dan Kasubnit 3 Regident Ipda Ely Asmiyanti.

Tujuan utama latihan ini adalah meningkatkan profesionalisme dan kesiapsiagaan personel dalam menghadapi potensi lonjakan mobilitas masyarakat saat May Day, yang kerap diiringi dengan kegiatan unjuk rasa maupun konvoi di jalan raya.

"Latihan ini merupakan bagian dari persiapan kegiatan Kepolisian yang Ditingkatkan (KRYD) menjelang May Day. Kami ingin memastikan seluruh personel memahami dan menguasai gerakan dasar lalu lintas agar dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," ujar AKP Afiditya.

Latihan dilakukan berdasarkan ketentuan perundang-undangan, yakni: Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia dan Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.

Seluruh materi latihan berfokus pada 12 gerakan inti pengaturan lalu lintas yang menjadi keterampilan dasar setiap anggota Satlantas. Dengan penguasaan teknik tersebut, diharapkan personel dapat merespons kondisi lalu lintas yang padat maupun darurat secara sigap, tanggap, dan terkoordinasi.

Kegiatan berlangsung dengan tertib dan aman, serta menjadi bagian dari strategi Polresta Barelang dalam mendukung terwujudnya keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) selama momen penting seperti May Day.

Editor: Gokli