Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Kerugian Circle K Capai Rp60 Juta, Polisi Periksa Dua Sekuriti
Oleh : hz/dd
Selasa | 30-10-2012 | 13:17 WIB

BATAM, batamtoday - Polsek Lubuk Baja terus melakukan penyidikan kasus pembobolan brankas di gudang milik Circle K di kawasan industri Citra Buana, Kampung Seraya, pekan lalu. Hingga kini sudah memeriksa beberapa saksi termasuk dua sekuriti kawasan.


"Dua sekuriti kawasan sudah kita mintai keterangan, kasusnya masih lidik," kata Kapolsek Lubuk Baja, Kompol Aris Rusdiyanto kepada batamtoday, Selasa (30/10/2012).

Disinggung batamtoday, apakah ada keterlibatan orang dalam kasus tersebut, Aris mengatakan pihaknya belum bisa berkomentar banyak sebab masih dalam tahap penyidikan.

"Kita belum bisa beri komentar banyak, apalagi tentang ada keterlibatan orang dalam kasus ini," terangnya.

Hasil penyidikan sementara, lanjut Aris, akibat pembobolan itu, manajemen Circle K harus merelakan uang tunai Rp60 juta raib dari brankas yang dibobol kawanan pencuri tersebut.

"Keterangan manajemen, uang tunai yang dibawa kabur maling ditaksir sebesar 60 jutaan," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, aksi pembobolan brankas kembali terjadi di Batam. Kali ini pelaku pencurian beraksi di gudang milik Circle K di kawasan industri Citra Buana, Kampung Seraya, Senin (22/10/2012) dini hari, berhasil membobol brankas yang berada di lantai dasar.

Diduga pelaku yang lebih dari empat orang ini masuk dari pintu belakang dan mengobok-obok seisi ruangan yang ada di gudang, Kemudian membawa paksa brankas dan membawa kabur sejumlah uang tunai yang ada.

Usai berhasil membongkar brankas, pelaku lantas naik ke lantai dua dengan cara membongkar paksa pintu besi gudang. Bahkan pelaku sempat merusak CCtv yang berada di lantai dua.