Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Bakesbangpol dan Linmas Lingga Bentuk Forum Pembauran Kebangsaan
Oleh : juhari/si
Minggu | 21-10-2012 | 19:19 WIB

LINGGA, batamtoday - Bakesbangpol dan Linmas Kabupaten Lingga menyatakan, rencana pembentukan Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) akhirnya bisa diwujudkan. Namun, ada kelurahan dan desa di Kecamatan Singkep yang masih enggan membentuk forum tersebut.


Kepala Bakesbangpol dan Linmas Kabupaten Lingga Firdaus kepada batamtoday, Minggu (21/10/2012) mengatakan, pembentukan FPK sesuai dengan amanat undang-undang dalam rangka menciptakan kerukunan dan persatuan warganegara.

"Jika FPK berjalan sesuai dengan amanat dalam Undang-undang, bisa menciptakan persatuan dan kesatuan warga. Banyaknya suku dan etnis yang ada di negara kita sangat berpengaruh terhadap perkembangan kehidupan berbangsa dan bernegara, baik di masa lalu, masa kini dan masa yang akan datang," kata Firdaus di Lingga.

Menurut Firdaus, pembentukan FPK tersebut guna menghindari adanya konflik horizontal yang berlatar belakang SARA, yang dapat menimbulkan disintegrasi bangsa. "Maka forum tersebut berfungsi sebagai sarana untuk komunikasi, kordinasi sekaligus pemersatu anak bangsa," katanya.

Dalam rangka membentuk FPK itu, Bakesbangpol dan Linmas Kabupaten Lingga melakukan rapat koordinasi dengan lima kecamatan yang ada. Rapat koordinasi tersebut dimulai pada 15 Oktober lalu, dengan sasaran pertama adalah Kecamatan Senayang. Lalu, pada 16 Oktober lalu dilakukan koordinasi dengan Kecamatan Lingga Utara, dan pada 17 Oktober dengan Kecamatan Lingga.

Sementara koordinasi dengan Kecamatan Singkep dilakukan pada 18 Oktober, dan di Kecamatan Singkep Barat telah dilaksanakan pada 19 Oktober 2012.
 
Bakesbangpol dan Linmas Kabupaten Lingga telah berhasil membentuk tim formatur yang akan membentuk ke pengurusan Forum Pembauran Kebangsaan. Tim formatur tersebut terdiri dari para tokoh etnis di lima kecamatan yang ada di Kabupaten Lingga. 
 
Menanggapi pembentukan FPK ini, Camat Singkep Jaya mengatakan untuk forum tingkat kecamatan telah berhasil dibentuk.

"Untuk Kecamatan Singkep sudah kita bentuk, hanya saja masih ada sebagian kelurahan dan desa di wilayah ini yang belum siap. Kita masih menunggu kesiapan mereka untuk sesegera mungkin melaksanakannya," kata Kisan Jaya.