Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Kejaksaan Batam Minta Data Dugaan Penyelewengan Dana Pengelolaan Parkir
Oleh : ron/dd
Jum'at | 19-10-2012 | 12:35 WIB
parkir.jpg Honda-Batam
Ilustrasi.

BATAM, batamtoday - Menanggapi tudingan dari Persatuan Pemuda Tempatan (Perpat) Kota Batam mengenai adanya penyelewengan dana parkir yang dikelola Dinas Perhubungan, Kejari Batam meminta data akurat untuk ditindaklanjuti.


Kita dukung, kita minta data yang benar-benar akurat, jangan hanya sekedar informasi," ujar Priwijaksono, Kasi Intelijen Kejaksaan Negeri Batam, saat dikonfirmasi batamtoday, Jumat (19/10/2012).

Setelah itu, lanjutnya, pihaknya akan melakukan pemeriksaan data tersebut dan diserahkan ke Kajari untuk diperiksa lagi.

"Nanti kita telaah dulu datanya baru kira lakukan penyidikan," ungkapnya.

Diberitakan sebelumnya, ratusan massa dari Perpat demo kantor Walikota Batam menuntut agar Kepala Dinas Perhubungan Batam segera dicopot dari jabatannya.

Mereka juga meminta transparansi pengelolaan dana parkir ke kas daerah yang dianggap banyak penyelewengan, sekaligus mempertanyakan pengelolaan parkir saat ini yang membingungkan. Lalu massa mendatangi kantor Kejari meminta mengusut dugaan penyelewengan uang parkir.