Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Ditinggal Ambil Helm, Satria FU Raib dari Depan Rumah
Oleh : kli/dd
Selasa | 09-10-2012 | 13:51 WIB
Curanmor_1.jpg Honda-Batam
Ilustrasi.

BATAM, batamtoday - Mulyanto, warga perumahan Griya Batuaji terpaksa harus gigit jari. Pasalnya, sepeda motor Suzuki Satria FU warna hitam bernomor polisi BP 6573 FG  yang baru empat bulan dikreditnya raib dari depan rumahnya saat ditinggal untuk mengambil helm.


Mulyanto beserta rekannya di Polsek Batuaji menuturkan kejadian itu terjadi, Jumat (5/10/2012) sekitar pukul 10.00 WIB tepatnya di depan Rumah Sakit Aini, Batuaji. Sepeda motor yang baru saja diparkirnya untuk mengambil helm ke dalam rumah tiba-tiba raib. Padahal, waktu dia mengambil helm tidak terlalu lama, namun sepeda motornya itu sudah keburu hilang.

"Kaget pastinya, masa tak sampai lima menit motor bisa hilang. Padahal, motor itu saya kunci stang," katanya, Selasa (9/10/2012).

Ditambahkannya, setelah sepeda motor itu raib dia bersama beberapa rekannya berusaha mencari di sekitar Batuaji tapi tak kunjung ketemu. Karena masih empat bulan masa kredit Mulyanto langsung membuat laporan ke pihak dealer berharap ada solusi.

"Saya emang tak langsung lapor polisi, karena pihak dealer menyarakan supaya memberikan keterangan dulu dengan mereka. Tapi, sampai saat itu tak ada tindak lanjut maupun solusi yang diberikan kepada saya,"katanya.

Merasa kesal terhadap dealer, Suyanto akhirnya berniat melaporkan kejadian ke pihak Polisi. Namun, karena STNK dan BPKP masih dipegang oleh dealer, laporan Suyanto tak langsung direspons Polisi.

"Inilah saya dijadikan bola, datang ke dealer katanya lapor polisi, datang ke polisi harus bawa STNK dan BPKB. Padahal, laporan ini telat saya bukan karena pihak dealer yang tak jelas," kesalnya.

Karena belum lengkap berkas untuk melapor ke Polisi, Mulyanto dan rekannya kembali menemui pihak dealer motor di daerah Sungai Panas.