Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Genset Meledak, DPRD Kepri Gelar 'Rapat Gelap'
Oleh : chr/dd
Senin | 08-10-2012 | 14:00 WIB
rapat-gelap-dprd.gif Honda-Batam
Rapat Paripurna DPRD Kepri berlangsung tanpa aliran listrik akibat genset meledak tiba-tiba.

TANJUNGPINANG, batamtoday - Mesin pembangkit (genset) untuk menyuplai listrik tiba-tiba meledak. Akibatnya, DPRD Kepri terpaksa menggelar 'rapat gelap' alias tanpa aliran listrik untuk mengesahkan APBD Perubahan Kepri 2012 pada Senin (8/10/2012) sekitar pukul 11.30 WIB di Dompak.


Awalnya, saat sidang dimulai penerangan dan pengeras suara yang menggunakan listrik saat itu hidup dengan baik, Namun sesaat Plt. Sekretaris Dewan Eko Sumbarjadi membacakan laporan pembahasan APBD-P tiba-tiba lampu mulai redup, dan pengeras suara yang sebelumnya hidup, mulai tidak terdengar, hingga tak berapa lama seluruh lampu listrik dan pengeras suara di Gedung DPRD Kepri mati total.

Namun demikian, Plt Sekwan kembali melanjutkan pembacaan laporan kesimpulan pembahasan APBD-P. Ttak lama setelah selesai melakukan pembacaan, hingga akhirnya Wakil Ketua I Iskandarsyah, yang memimpin sidang menyampaikan permintaan maaf atas matinya gangguan tersebut.

Selain terlihat gelap, akibat kondisi matinya aliran listrik ini membuat suasana di ruangan rapat Paripurna DPRD Kepri gerah. Seorang anggota DPRD mengatakan, agar rumah tangga DPRD menyediakan pengeras suara berupa TOA, untuk digunakan sebagai pengeras suara.

Sementara itu, Gubernur Provinsi Kepri HM Sani mengatakan kendati dalam pembahasan APBD-P ini mati lampu, pelaksanaan pembahasan dan pengesahan yang dijadwalkan pada saat itu tetap dilakukan dengan semangat.

"Kendati mati lampu, kita harus tetap semangat, untuk kepentingan dan pelaksanaan roda pemerintahan di Kepri," kata Sani.

Kepala Dinas PU Kepri, Heru Sukmoro mengatakan rusaknya mesin pembangkit di kantor DPRD Kepri di Dompak itu belum dapat diketahui penyebabnya. Namun bagian Rumah Tangga DPRD Kepri mengatakan dari pagi bahan bakar dan air radiator di dalamnya sudah terisi dengan baik.