Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Galang Sportifitas, TNI-Polri Gelar Pertandingan Tenis
Oleh : hz/dd
Rabu | 26-09-2012 | 14:47 WIB

BATAM, batamtoday - Dalam rangka memperingati HUT TNI ke 67, jajaran Komando Resort Militer (Korem) 033 Wira Pratama Kepri, menyelenggarakan kompetisi tenis beregu antar kesatuan TNI dan Polri di lapangan tenis indoor Perumahan KDA, Batam Centre, Rabu (26/9/2012).


Pertandingan ini dibuka langsung oleh Danrem 033 Wira Pratama Kepri, Brigjen TNI (Inf) Deni K Irawan. Hadir dalam acara ini petinggi TNI dan Polri, antara lain Danlantamal, Danlanud, Kapolda, Kanwil Kementrian Agama Kepri, Dandim Batam, Dandim Bintan, Kejari Batam dan Ketua Pengurus Daerah Persatuan Tenis Seluruh Indonesia (Pelti) Kepri.

"Kegiatan ini terselenggara juga berkat kerjasama dengan Pelti Kepri yang siap berjibaku mensukseskan acara HUT TNI ke-67 ini," ujar Deni kepada batamtoday.

Kegiatan ini, lanjut Deni tidak saja kegiatan olahraga biasa, akan tetapi kegiatan yang dilakukan guna meningkatkan semangat solidaritas, kebersamaan dan sportifitas serta memotivasi prajurit TNI dan Polri.

"Selain itu juga bertujuan untuk mencari atlit-atlit berkualitas di bidang olahraga Tenis lapangan, khususnya di lingkungan TNI, karena TNI bukan saja menjaga keutuhan NKRI, akan tetapi juga bertugas meningkatkan olahraga terutama olahraga tenis," terang Deni.

Selain kejuaraan tenis lapangan, pihak penyelenggara juga melaksanakan pertandingan lain seperti olahraga menembak bagi kalangan intern TNI, bola voli dan bulutangkis.

"Kegiatan bakti sosial juga kita laksanakan seperti acara kerja bakti dan donor darah yang akan dilaksanakan besok," pungkasnya.