Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

KRI Lepu 861 Berhasil Evakuasi Kru Kapal KLM ALINZA III dari Perairan Tanjung Datuk
Oleh : Freddy
Sabtu | 13-01-2024 | 12:44 WIB
evekuasi-abk-kapal.jpg Honda-Batam
Danlanal TBK, Letkol Laut (P) Anro Casanova didampingi Komandan KRI Lepu 861, Mayor Laut ( P) Zul S Nazara, Basarnas dan Nakhoda KLM ALINZA III, Sabtu (13/1/2024). (Foto: Freddy)

BATAMTODAY.COM, Karimun - KRI Lepu 861 milik TNI AL berhasil mengevakuasi 6 kru Kapal KLM ALINZA III dari Perairan Tanjung Datuk ke Mako Lanal Tanjungbalai Karimun. Semua kru kapal itu dalam keadaan selamat.

Adapun KLM ALINZA III karam setelah dihantam obak besar di Perairan Tanjung Datuk. Kapal yang diawaki Zulkifli (nahkoda) dan ABK (Rio, Gede, Agung Pradana, Supriadi dan Beny Lesmana) mambawa buah kelapa bertolak dari Pulau Kijang, Tembilahan menuju Kota Batam.

"Hari ini, TNI Angkatan Laut, KRI Lepu berhasil menyelamatkan seluruh ABK kapal KLM ALINZA III yang tenggelam dihantam ombak besar dan Alhamdulillah nakhoda dan ABK kapal seluruhnya dapat diselamatkan dan dievakuasi ke Lanal TBK serta dilakukan pengecekan kesehatan," kata Danlanal TBK, Letkol Laut (P) Anro Casanova didampingi Komandan KRI Lepu 861, Mayor Laut (P) Zul S Nazara, Basarnas dan Nakhoda KLM ALINZA III kepada wartawan di Mako Lanal TBK, Sabtu (13/1/2024).

Sementara itu, Zulkifli menyampaikan, kapal berangkat dari Pulau Kijang, Tembilahan menuju Batam pada Jumat (12/1/2024) sekitar pukul 04.00 WIB membawa muatan 165 ton dan setelah lebih kurang 16 jam berlayar, KLM ALINZA III dihantam ombak besar dan air dengan cepat masuk ke kapal hingga akhirnya tenggelam.

"Saya berserta ABK Kapal berupaya menyelamatkan diri ke tempat yang tinggi di kapal dan sebelumnya sudah berusaha mengontak siapa saja yang terdekat dengan posisi kapal dan Alhamdulillah ada kapal tugboat Maju Jaya yang lewat di lokasi dan memberikan bantuan sebelum dievakuasi KRI Lepu," jelasnya.

Pantauan BATAMTODAY COM di Lanal TBK, semua kru Kapal KLM ALINZA III menjalani pengecekana kesehatannya secara umum. Mereka juga disuguhi makanan dan minum serta tempat beristirahat untuk memulihkan tenaga.

Editor: Gokli