Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Penyidik Polres Bintan Masih Dalami Laka Kerja Maut di Indigo Hotel Lagoi
Oleh : Harjo
Jum\'at | 24-11-2023 | 15:12 WIB
korban-laka-kerja-Lagoi.jpg Honda-Batam
Jasad korban laka kerja saat masih berada di RSJKO) Engku Haji Daud (EHD) Tanjunguban. (Foto: Harjo)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Kecelakaan kerja yang mengakibatkan seorang pekerja proyek di Indigo Hotel Lagoi, meninggal dunia, beberapa hari lalu, masih terus didalami penyidik Polres Bintan.

Hal ini dibenarkan Kapolres Bintan, AKBP Riky Iswoyo. "Masih tahap penyelidikan oleh Satreskrim," ujarnya, Jumat (24/11/2023).

Korban meninggal dunia akibat kecelakaan kerja itu, diduga tersengat listrik saat berada di atas scaffolding. Korban, merupakan warga Menado, yang saat itu tengah mengerjakan proyek di hotel itu.

Pengawas Proyek, Mande, mengatakan, dirinya langsung mendatangi lokasi kejadian pada Selasa (21/11/2023) sekira pukul 14.30 WIB, setelah mendengar terikan para pekerja saat korban bernama Nando itu terjatuh.

Ia pun langsung melarikan korban ke Rumah Sakit Jiwa dan Ketergantungan Obat (RSJKO) Engku Haji Daud (EHD) Tanjunguban untuk mendapatkan pertolongan. "Sampai di RSJKO, pihak medis menyampaikan bahwa korban sudah meninggal dunia," ungkapnya.

Rekan korban, Hengki, menjelaskan korban terjatuh dari scaffolding dengan ketinggian 1,7 meter dari lantai. "Korban diduga kesetrum, hingga terjatuh dan membentur lantai. Luka di bagian kepala," katanya.

Setelah dilakukan visum oleh dokter, jasad korban langsung diterbangkan ke kampung halamannya di Menado.

Editor: Gokli