Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

AS Roma Terseok-seok di Liga Italia, Posisi Mourinho Masih Aman
Oleh : Redaksi
Sabtu | 30-09-2023 | 19:12 WIB
mourinho22.jpg Honda-Batam
Pelatih AS Roma, Jose Mourinho.

BATAMTODAY.COM, Jakarta - AS Roma terseok-seok di Liga Italia hingga mendekati zona degradasi. Meski demikian, bos Roma masih percaya kepada Jose Mourinho.

Start Roma di Liga Italia 2023/2024 begitu buruk. Paulo Dybala dkk. baru menang satu kali dan sudah kalah tiga kali dalam enam pertandingan.

Akibatnya, Roma terpuruk di peringkat 16 klasemen Liga Italia dengan lima poin. Mereka cuma berjarak dua poin dari zona degradasi.

Ini jadi start terburuk Roma di Liga Italia sejak 2010/2011. Kala itu, Roma juga mencatatkan hasil serupa (W1, D2, L3) di enam pertandingan pertama.

Meski Roma jeblok, posisi Mourinho di kursi pelatih kabarnya tidak berada di bawah ancaman. Il Messaggero melaporkan bahwa pemilik Roma, Dan Friedkin dan Ryan Friedkin, masih memberikan dukungannya kepada pelatih asal Portugal itu.

Mourinho sendiri bertekad untuk membalikkan keadaan sesegera mungkin. Pertandingan melawan Frosinone pada Senin (2/10/2023) dini hari WIB akan jadi ajang penebusan Giallorossi usai kekalahan memalukan dari Genoa.

Dalam sesi latihan hari Jumat (29/9/2023), Mourinho kabarnya terlibat pembicaraan panjang lebar dengan para pemain Roma dan anggota staf sebelum menganalisis video kekalahan dari Genoa. Dalam pertandingan itu, gawang Roma bobol empat kali.

Sumber: detik.com
Editor: Yudha