Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Cumat Curhat di Desa Tulang, Warga Minta Polsek Balai Karimun Bantu Tekan Kenakalan Remaja
Oleh : Freddy
Jumat | 08-09-2023 | 13:04 WIB
Curhat-balai.jpg Honda-Batam
Kapolsek Balai Karimun, AKP Brasta Pratama Putra, saat Jumat Curhat di Desa Tulang, Kecamatan Selat Gelam, Jumat (8/9/2023). (Ist)

BATAMTODAY.COM, Karimun - Kapolsek Balai Karimun, AKP Brasta Pratama Putra beserta jajara menggelar 'Jumat Curhat' di Desa Tulang, Kecamatan Selat Gelam, Kabupaten Karimun, Jumat (8/9/2023).

Jumat Curhar ini merupakan program Kapolri yang dilaksanakan dari jajaran Polda hingga Polsek, untuk menyerap aspirasi masyarakat.

Pada kesempatan itu, masyarakat Desa Tulang meminta Polsek Balai Karimun untuk membantu para orang tua menekan kenakalan remaja lewat sosialisasi maupun penyeluruhan.

Hal ini disampaikan Muhammad Lukman, salah seorang warga di Desa Tulang, saat berkeluh kesah kepada Kapolsek Balai Karimun dan jajaran.

Menanggapi keluhan itu, Kapolsek Balai Karimun menyatakan pihak siap memberikan penyuluhan dan imbau kepada para remaja di Desa Tulang. "Kiranya pihak desa dapat memberikan informasi, kapan waktu acara dilaksanakan, kami siap hadir," kata AKP Brasta Pratama Putra.

Tak lupa, Kapolsek Balai Karimun mengimbau masyarakat Desa Tulang jika mengetahui adanya suatu tindak pidana apalagi narkoba jangan segan-segan untuk menginformasikan ke Polsek Balai Karimun atau melalui media center 110.

"Kami selalu siap dan langsung menanggapinya," tutupnya.

Editor: Gokli