Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Polres Bintan Kirim Personel Pengamanan Unjuk Rasa di Kantor Gubernur Kepri
Oleh : Syajarul Rusydy
Kamis | 31-08-2023 | 18:44 WIB
Personil-Polres-Bintan.jpg Honda-Batam
Personil Polres Bintan bantu pengamanan unjuk rasa di Kantor Gubernur Kepri. (Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Polres Bintan mengirimkan pasukan bantuan untuk pengamanan aksi unjuk rasa di Kantor Gubernur Kepulauan Riau oleh Lembaga Adat Kesultanan Riau Lingga, Kamis (31/8/2023).

Pengiriman pasukan pengamanan tersebut berdasarkan Surat dari Kapolresta Tanjungpinang yang meminta tambahan personil pengamanan aksi unjuk rasa di Kantor Gubernur Kepulauan Riau.

Kapolres Bintan AKBP Riky Iswoyo mengatakan bahwa bala bantuan yang dikirimkan oleh Polres Bintan dalam pengamanan aksi unjuk rasa di Kantor Gubernur Kepulauan Riau karena diprediksi akan didatangi oleh ribuan pengunjuk rasa sehingga perlunya penambahan pasukan pengamanan aksi unjuk rasa tersebut.

"Kita berikan bantuan pasukan pengamanan yang dibawah komando operasi (BKO) Polresta Tanjungpinang di Kantor Gubernur Kepulauan Riau di Tanjungpinang," bener Riky.

Pasukan dipimpin oleh Kabagops Polres Bintan AKP Monang P Silalahi berkoordinasi dengan pihak Polresta Tanjungpinang selaku pemimpin pengamanan di lokasi.

Editor: Yudha