Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Dishub Karimun Tata Lokasi Parkir Taman Bunga Jelang Kunjungan Presiden Jokowi
Oleh : Freddy
Jumat | 25-08-2023 | 17:08 WIB
Taman-Bunga-Karimun1.jpg Honda-Batam
Kawasan Taman Bunga Karimun. (Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Karimun - Menjelang pelaksanaan GTRA Summit 2023 dan Kunjungan Presiden Joko Widodo ke Karimun , perparkiran di lokasi pelabuhan depan kediaman Dinas Bupati Karimun akan dilakukan penataan dan penertiban.

Kabid Lalu lintas jalan Dishub Kabupaten Karimun, Hairuddin mengatakan berdasarkan rapat bersama dengan Satpol PP, Satlantas Polres Karimun dan SUBDENPOM I/(6-2) dihasilkan kesepakatan sebagai berikut:

1. Bahwa untuk penataan dan penertiban perparkiran di lokasi Taman Bunga (sekitar rumdin Bupati) akan dilakukan pengosongan atau steril beberapa titik parkir yang diperkirakan akan menggangu kelancaran arus lalulintas, adapun titik yang disterilkan yakni di depan rumdin Bupati, kantor KSOP sampai jalan Bhayangkara, dan depan rumah dinas Kanwil DJBC khusus Kepulauan Riau.

2. Untuk itu diminta kepada pemilik kendaraan bermotor roda empat maupun roda dua yang biasa memarkirkan kendaraannya di lokasi tersebut untuk tidak memarkirkan kendaraannya terhitung dari tanggal 24 Agustus 2024 sampai dengan tanggal 30 Agustus 2023.

3. Jalan Yos Sudarso, Jalan Nusantara dan Jalan Setiabudi yang akan dilewati Presiden Joko Widodo untuk mengunjungi pasar Puan Maimun dan kondisi jalan yang lebarnya hanya 5 meter, sehingga perlu dilakukan pengosongan baju disepanjang jalan tersebut untuk menghindari kemacetan saat presiden dan rombongan melintasi jalan tersebut.

4. Untuk itu dihimbau kepada pemilik ruko, rumah dan pengguna parkir disepanjang jalan tersebut untuk tidak memarkirkan kendaraan roda 4 nya pada tanggal 30 Agustus 2023 dari pukul 07.00 sampai dengan pukul 17.00 WIB

5. Untuk lokasi parkir sementara warga dapat menggunakan lokasi SMA lama dan lokasi BBC

6. Dan untuk parkir kendaraan bermotor roda 2 dapat menggunakan lokasi di depan kantor satpol PP

Ia menjelaskan bahwa ini sifatnya himbauan dan kita tidak menerapkan sanksi, namun mohon pengertian dari pemilik kendaraan bermotor yang biasa memarkirkan kendaraannya di lokasi tersebut untuk sementara ini tidak memarkirkan kendaraannya di lokasi -lokasi tersebut.

"Alhamdulillah, penataan dan penertiban yang kita laksanakan beberapa hari ini masih berjalan lancar dan pemilik kendaraan bermotor yang biasa memarkirkan kendaraannya di lokasi tersebut bisa memahami," kata Heru panggilan akrabnya.

Menurutnya, penataan dan penertiban ini yang dilaksanakan di lokasi Taman Bunga atau sekitar rumah dinas Bupati ini sifatnya sementara saja selama GTRA Summit 2023 ini.

Editor: Yudha