Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pasokan Tomat Belum Normal, Harganya Jadi Mahal
Oleh : kli/dd
Rabu | 22-08-2012 | 12:29 WIB

BATAM, batamtoday - Tomat salah satu jenis kebutuhan pangan yang hampir setiap hari digunakan untuk masakan, kini langka di pasaran. Hal ini terjadi karena pasokan dari beberapa agen belum normal, sehingga harga mengalami kenaikan hingga Rp3 ribu per kilogramnya, Rabu (22/8/2012) siang.


Seperti yang terjadi di Pasar Sagulung, beberapa pembeli mengeluhkan masalah kelangkaan dan kenaikan harga tersebut. Saat ini harga di kisaran Rp13 ribu per kilogram, sementara sebelum perayaan lebaran masih di kisaran Rp10 ribu per kilogram.

Menurut salah seorang pedagang, Ahmad kenaikan harga ini terjadi karena beberapa agen belum beraktivitas seperti biasa. Sehingga, saat ini pasokan tomat di pasaran hanya disalurkan oleh satu agen dan berakibat pada kenaikan harga.

"Agen pemasok tomat dari luar Batam belum beraktivitas, mungkin masih menikmati libur lebaran. Saat ini hanya satu agen yang pasok tomat, sehingga harga terpaksa naik dari sebelumnya," jelas Ahmad di Pasar Sagulung.

Selain itu, kata Ahmad, kapal kargo pemasok komoditas sayuran dari luar Batam juga belum beraktivitas. Beberapa kota penyuplai kebutuhan tomat ke Batam seperti Jakarta, Padang dan Medan belum melakukan pengiriman, alasan kapal kargo yang belum beraktivitas.

"Kapal kargo juga belum jalan, sehingga pengiriman tomat dari luar Batam terhambat," katanya.

Dijelaskannya, pengiriman tomat dari Jakarta dan Medan biasanya dilakukan beberapa kali dalam seminggu. Namun, dari Padang hanya terjadi satu kali pengiriman dalam jangka seminggu.

"Yang paling banyak dari Jakarta dan Medan, kalau dari Padang hanya sekali seminggu saja. Tapi, itu semua terhambat karena kapal yang belum jalan," sebutnya.

Kenaikan harga ini, menurut seorang pembeli baru terasa tiga hari belakangan. Kualitas tomat di pasaran juga sudah tidak segar dan bahkan hampir semua layu.

"Setahu saya sudah tiga hari harga tomat naik, yang ada juga tomat layu, kalau tomat segar sepertinya belum masuk," terang Nengsi, seorang pembeli.