Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Transaksi Gadai di Batam Meningkat 100 Persen
Oleh : ocep
Senin | 13-08-2012 | 14:21 WIB
pegadaian.jpg Honda-Batam
Ilustrasi

BATAM, batamtoday - PT Pegadaian (Persero) Cabang Batam mencatat terjadi peningkatan transaksi tebusan hingga 100 persen selama bulan puasa tahun ini.


Lukas Mulyono, Pimpinan PT Pegadaian Cabang Batam, mengatakan nilai tebusan itu sudah mencapai Rp6,4 milyar memasuki pekan ke dua bulan Agustus.

Nilai itu meningkat drastis jika dibandingkan nilai tebusan setiap pertengahan bulan yang hanya mencapai sekitar Rp3 milyar. Sementara nilai tebusan setiap bulannya rata-rata hanya Rp5,5 milyar.

"Terasa sekali peningkatan sejak mulai awal Agustus. Akhir pekan kemarin, tebusan kita sudah Rp6,4 milyar, 100% lebih, biasanya pertengahan bulan hanya Rp3 milyar-an," jelasnya, Senin (13/8/2012).

Sejak awal Agustus, menurutnya seluruh unit-unit PT Pegadaian di Batam sudah mulai meminta modal ke Cabang untuk melayani transàksi tebusan. Pegadaian Cabang Batam saat ini membawahi 90 outlet di wilayah Batam.

Transaksi tebusan di seluruh outlet itu diperkirakan akan terus meningkat dari biasanya dan mencapai puncaknya hingga H-1 Lebaran.

Menurut Lukas, tren menebus emas masih mendominasi total nilai tebusan yang mereka terima. Penebusan barang, termasuk emas, lebih banyak dilakukan karena nasabah ingin memakai barang yang digadainya ini untuk keperluan saat lebaran.

Namun, usai lebaran, penebusan akan berkurang tetapi transaksi penggadaian akan meningkat. "Habis lebaran, kami menyiapkan uangnya, penggadaian barang masuk lagi," tuturnya.

Adapun untuk penitipan kendaraan bermotor, Lukas menambahkan juga terjadi peningkatan dari biasanya. Jaminan kendaraan perharinya terjadi peningkatan dari biasanya yang hanya 1 unit, kini mencapai 3 unit kendaraan bermotor perhari.

"Kendaraan bermotor juga banyak masuk, disamping menggadaikan dan uangnya buat pulang kampung, kendaraan juga dititip agar aman," jelasnya.