Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

4 Hari Lagi, Valencia Siap Jajal Kekuatan Indonesia
Oleh : Redaksi
Selasa | 31-07-2012 | 09:51 WIB
Valenciacf.JPG Honda-Batam
Tampilan situs resmi Valencia, foto:prntscr

JAKARTA, batamtoday - Valencia FC dipastikan akan datang ke Indonesia lebih cepat dari jadwal semula. Klub berjuluk Los Che itu dijadwalkan tiba di Jakarta pada 1 Agustus besok dan bertanding melawan Indonesia Selection pada 4 Agustus.


Dikutip batamtoday dari situs resmi Valencia, www.valenciacf.com, klub elit Liga Spanyol itu memastikan kedatangannya ke Indonesia. Bahkan di situs tersebut, jadwal pertandingan melawan Indonesia Selection sudah diumumkan secara resmi.

Sebelum melawan Indonesia, Valencia telah menjalani serangkaian ujicoba menjelang dibukannya musim La Liga 2012/2013. Laga ujicoba pertama, Jum'at(20/7/2012) lalu, juara La Liga Spanyol sebanyak 6 kali ini, ditahan imbang klub Eintracht Braunschweig asal Jerman, 1-1. 

Dua hari berselang, Valencia berhasil meraih hasil positif. Mereka mampu menggasak SV Rödinghausen dengan skor telak, 4-0. 

Selanjutnya pada dua pertandingan berturut-turut menghadapi Arminia Bielefeld (Jerman) dan Porto (Portugal), Valencia tertahan 1-1.

Indonesia Selection adalah lawan ke-5 yang akan dihadapi Valencia, sebelum akhirnya klub milik Manuel Llorente itu bertolak ke London untuk menghadapi Tottenham Hotspur pada 9 Agustus mendatang.

Khusus laga tandangnya ke Indonesia, Valencia membawa kurang lebih 22 pemain terbaiknya. Di antaranya adalah Jeremy Mathieu, Diego Alves, Pablo Piatti, Pablo Hernandez, David Albelda, Roberto Soldado,  Andres Guardado dan Fernando Gago.