Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Arus Lalulintas di Mukakuning Masih Normal
Oleh : Gokli/Dodo
Kamis | 19-07-2012 | 16:01 WIB

BATAM, batamtoday - Arus lalulintas di daerah Mukakuning pada pukul 15.00 WIB masih termasuk normal. Namun, diperkirakan sekitar pukul 16.00 WIB sampai dengan pukul 17.00 WIB akan kembali padat lantaran sebagian karyawan yang masuk pagi pulang kerja.


Pantauan batamtoday di lokasi arus lalulintas dari daerah Batuaji menuju Mukakuning sudah mulai ramai. Sementara, dari lokasi Mukakuning menuju arah Batuaji masih sepi.

Di sisi lain, para karyawan perusahaan yang sudah pulang kerja sudah mulai ramai menunggu angkutan di pinggir jalan. Sementara arus lalulintas dari Mukakuning menuju Seibeduk masih terlihat lengang.