Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Disperindag Tanjungpinang Gelar Operasi Pasar di Permukiman Warga
Oleh : Ade Kelana/Charles/Dodo
Kamis | 19-07-2012 | 13:23 WIB

TANJUNGPINANG, batamtoday - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Tanjungpinang akan menggelar operasi pasar sembilan bahan pokok di kawasan permukiman warga selama Ramadhan hingga jelang Lebaran nanti.


Surani, Kepala Bidang Perdagangan Disperindag Tanjungpinang mengatakan pelaksanaan operasi pasar sembako akan dilaksanakan di enam lokasi kawasan permukiman mulai 24 Juli hingga 30 Agustus 2012 mendatang.

"OP kita lakukan sebagai langkah dalam penanggulangan dan menekan harga kebutuhan pokok masyarakat di pasaran," ujarnya.

Diharapkan, operasi pasar ini akan menjadi wadah bagi masyarakat yang ingin mendapatkan aneka kebutuhan dengan harga yang terjangkau seperti, beras, gula, tepung, minyak goreng, telur, mentega, sirup dan juga susu pada bulan Ramadhan.

Surani juga menambahkan, rencana sasaran operasi pasar akan lebih terfokus pada kawasan pemukiman masyarakat hingga dapat lebih tepat sasaran seperti di Kecamatan Tanjungpinang Barat, Tanjungpinang Timur, Bukit Bestari, Kelurahan Seijang, Senggarang dan Penyengat.

"Bila OP dilakukan di kawasan premukiman masyarakat, jelas akan tepat pada sasaran. Jumlah komoditipun dibatasi untuk mengantisipasi adanya pemborong dan menjual kebutuhan pokok dengan memainkan harga ke masyarakat," lanjut Surani.