Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Inovasi Di Triwulan I 2011 Dari Indosat Untuk Pela

IM3 CeeS-an dan Mentari Obral Obrol Poool
Oleh : Sumantri
Senin | 14-02-2011 | 15:14 WIB

Batam, batamtoday - Dalam upaya meningkatkan penetrasi produk berbasis teknologi seluler level 3.5G ditengah-tengah masyarakat, Indosat sebagai salah satu operator seluler terbesar di Indonesia, untuk triwulan I tahun 2011 ini, menghadirkan satu inovasi yang diharapkan dapat menambah jumlah pelanggan bagi produk andalannya, IM3 dan Mentari. Program terbaru dari operator dengan warna dasar kuning pada logonya ini, menawarkan program "IM3 CeeS-an dan Mentari Obral Obrol Poool" yang telah di lempar ke pasar seluler sejak 10 Februari 2011.

"Program ini merupakan penyempurnaan dari 'embrio' program IM3 CeeS-an dan Mentari Obral Obrol yang lebih dulu meramaikan peta seluler di Indonesia", kata Mahliza Liny, Marketing Communication Indosat Batam Branch kepada batamtoday, Senin, 14 Februari 2011.

Liny mengatakan dalam program baru "IM3 CeeS-an dan Mentari Obral Obrol Poool" ini Indosat ingin menegaskan komitmennya dalam melayani kebutuhan informasi dan komunikasi pelanggan, sehingga semakin dekat dengan teman, sahabat dan keluarga termasuk komunikasi melalui social network yang sedang tren di masyarakat. Diharapkan komunikasi yang terus terjalin dapat menciptakan hubungan yang harmonis antar pelanggan melalui layanan Indosat.

Liny menambahkan, IM3 CeeS-an bisa dinikmati oleh 5 nomor Indosat (termasuk nomor pendaftar), cukup dengan mendaftarkan nomor orang-orang terdekat yang menggunakan nomor Indosat (IM3, Mentari, Matrix dan StarOne), maka berbagai bonus dapat langsung dinikmati pelanggan setelah mereka tergabung di program IM3 CeeS-an. Hanya dengan mengirim dua SMS berbayar dalam sehari, pelanggan akan mendapatkan gratis SMS keanggota CeeS-annya dan gratis akses Facebook Zero seharian.

"Bila pelanggan melakukan panggilan lagi hingga total pemakaian telpon mencapai minimal Rp 2.500/hari, maka pelanggan akan mendapatkan GRATIS 60 menit telpon ke sesama anggota CeeS-annya. Bonus SMS, Facebook dan telpon ini berlaku pada hari yang sama (hingga pukul 23.00 WIB). Pelanggan bisa menghubungi *777*1# untuk bergabung di program IM3 CeeS-an ini," pungkas Liny mengakhiri.