Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Sumantri, Pegawai 'Badigul' yang Harus Dibina
Oleh : Charles/Dodo
Jum'at | 22-06-2012 | 10:04 WIB

TANJUNGPINANG, batamtoday - Kepala BLH Kepri, Khairuddin Jafar mengatakan, pihaknya sangat menyayangkan sikap dan perilaku anak buanya, yang bolos dari kantor dan melakukan keonaran dengan cara menganiaya Polisi dan mahasiswa, pada aksi demo yang terjadi beberapa waktu lalu di Dinas Pendidikan Provinsi Kepri.

Bahkan Khairudin Jafar menyatakan, tindakan Sumantri Ardi itu merupakan sebuah tindakan 'badigul' (sebuah sikap yang aneh-red.) pada seorang pegawai yang harus dibina. Hal itu dikatakan Khairuddin Jaffar pada batamtoday, saat dikonfirmasi di Tanjunjungpinang, Kamis,(21/6/2012). 

"Dia itu 'badigul' yang perlu dibina, dan saya sendiri sangat kecewa dengan tindakan seorang pegawai seperti ini," ujarnya. 

Terkait dengan sanksi yang akan diberikan, Khairudin Jaffar juga mengatakan, kalau hal itu sudah dilakukan jauh hari sebelumnya, termasuk memberikan hasil penyelidikan dan cross check terhadap perilaku yang dilakukan, untuk dilaporkan ke Sekretaris Daerah Provinsi Kepri. 

"Saya sudah laporkan dan beritahu seluruhnya kronologis kejadianya pada Sekretaris Daerah dan terserah pimpinan nantinya sangksi apa yang akan diambil," ujarnya. 

Kepala dinas yang mengaku akan segera pensiun ini juga menyatakan, kalau tindakan bolos dan membuat onar pada orang yang sedang menyatakan pendapat di muka umum, sebagai mana yang dilakukan Sumantri sangat bertentangan dan merupakan suatu pelanggaran terhadap PP tentang PNS.

"Oleh sebab itu, dia itu perlu dibina, karena saya juga sebelumnya sempat kecewa, karena yang bersangkutan sebelum ke BLH, sudah mempunyai sejumlah masalah di Dinas Pertambangan Provinsi Kepri, tetapi karena berulah sehingga dipindahkan ke BLH," sebutnya.