Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pasien Covid-19 Sembuh di Karimun Bertambah 26 Orang, Positif Tambah 11 Orang
Oleh : Freddy
Minggu | 16-05-2021 | 09:04 WIB
rahmadi_karimun_11.jpg Honda-Batam
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Karimun, Rachmadi (Foto: Freddy)

BATAMTODAY.COM, Karimun - Jumlah pasien Covid-19 yang telah dinyatakan sembuh bertambah 26 orang pada hari ini, sehingga total yang sembuh berjumlah 557 orang pada Sabtu (15/5/2021).

Jumlah ini diperoleh dari infografis perkembangan Covid-19 Kabupaten Karimun yang dirilis, Sabtu (15/5/2021)

Dalam data perkembangan Covid-19 tersebut juga tercatat pada hari ini terdapat tambahan 11 orang positip Covid-19 , sehingga total kasus Konfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Karimun hingga saat ini mencapai 784 kasus.

Sementara untuk kasus meninggal dunia karena Covid-19 ,total hingga saat ini berjumlah 27 orang .

Adapun kasus aktif covid-19 di Kabupaten Karimun yang sedang dirawat berjumlah 200 orang setelah hari ini ada tambahan 11 positif Covid-19 dan 26 yang dinyatakan sembuh dari Covid-19.

Berdasarkan data perkembangan Covid-19 Kabupaten Karimun, dari 200 kasus aktif covid-19 yang menjalani perawatan, 167 orang isolasi mandiri, dan selebihnya di isolasi atau rawat inap di RSUD Muhammad Sani 19 orang, Puskesmas Meral Barat 12 orang dan RSBT 2 orang.

Seperti yang diberitakan sebelumnya kasus Covid-19 di Kabupaten Karimun terus mengalami peningkatan yang signifikan sejak April lalu dan bulan Mei 2021 .

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Karimun, Rachmadi menyebutkan terjadinya penambahan kasus positif Covid-19 ini, disebabkan karena transmisi penyebaran atau penularan dari kontak erat keluarga , tempat kerja maupun tempat lain

Sementara terkait isolasi mandiri, Rachmadi mengatakan tim PPKM salah satu tugasnya memberi informasi terkait keberadaan isolasi mandiri.

"Saya sudah sampaikan ke tim surveilans Puskesmas untuk tracing agar melibatkan RT RW sehingga bisa dipantau." pungkasnya.

Editor: Surya