Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Liverpool Segera Resmikan Brendan Rodgers
Oleh : Redaksi/Goal.com
Jum'at | 01-06-2012 | 13:58 WIB
brendan_rodgers.jpg Honda-Batam

Brendan Rodgers. (Foto: Telegraph.co.uk)

LIVERPOOL, batamtoday - Brendan Rodgers segera resmi ditunjuk sebagai pelatih Liverpool dan diumumkan ke publik dalam waktu dekat.

Isyarat itu dimunculkan Liverpool yang menyampaikan kepada publik di laman resmi mereka akan melakukan acara jumpa pers untuk mengenalkan pelatih baru tim.

Rodgers sebelumnya dikabarkan sudah mencapai kata sepakat dengan Liverpool untuk menangani Steven Gerrard dkk di musim depan, mengisi kursi pelatih yang ditinggalkan Kenny Dalglish.

Liverpool masih harus mencapai kata sepakat dengan Swansea City untuk menyetujui paket kompensasi pelepasan Rodgers. Akan tetapi Swansea sudah mengizinkan Rodgers untuk melakukan pembicaraan dengan Liverpool.