Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

MPR Tegaskan Visi Misi Calon Kepala Daerah Harus dalam Bingkai NKRI
Oleh : Irawan
Minggu | 08-11-2020 | 10:04 WIB
mPR_gathering_bandung.jpg Honda-Batam
Pressgathering Pimpinan MPR denga Koordinatoriat Wartawan Parlemen di Bandung, Jawa Barat

BATAMTODAY.COM, Bandung - Wakil Ketua MPR RI dari Partai Gerindra Ahmad Muzani mengingatkan calon kepala daerah yang ikut Pilkada 2020 harus memiliki visi misi dalam koridor Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

"Upaya menonjolkan daerah boleh saja, tetapi itu dalam bingkai NKRI. Jadi tidak boleh berpikir lebih daripada itu," kata Muzani ketika membuka diskusi 'Visi Misi NKRI bagi Calon Kepala Daerah' dalam Press Gathering Koordinatoriat Wartawan Parlemen, di Bandung, Sabtu (7/11/2020).

Ditekankan Ahmad Muzani, upaya membuat ciri kedaerahan diperbolehkan tetapi tidak boleh melebihi dari bingkai NKRI.

"Ini seringkali kebablasan dari para calon, sehingga saya kira meskipun ini sebagai sebuah forum, tetapi paling tidak mengingatkan bagi calon kepala daerah yang berkontestasi di 270 daerah," kata Muzani.

Wakil Ketua MPR dari PKB Jazilul Fawaid mengatakan, Pilkada merupakan perwujudan dari kedaulatan rakyat yang diatur dalam UUD 1945 dan sekaligus penjawantahan sila ke-4 Pancasila.

Hanya saja penyelenggaraan kali ini di tengah pandemi Covid-19. Jadi anomali karena pesta tidak boleh dekat-dekat, harus pakai masker, masuk TPS semua diatur.

Karena dia mengajak semua kontestasi Pilkada, baik partai politik maupun calon kepala daerah untuk selalu eling dan waspada.

"Bahwa kontestasi ini bukan menang-menangan, bahwa pencalonan ini untuk mendarmabaktikan, untuk eling dan waspada kepada sesama," Jazilul.

Anggota MPR RI dari PAN Ali Taher Parasong menyatakan Pilkada adalah amanat konstitusi dan bagian yang tak terpisahkan dari demokrasi dan demokratisasi.

Bertolak pada konstitusi, kata Ali, Pilkada tidak boleh bergeser dari alinea ke II (visi Indonesia) dan alinea ke empat (misi Indonesia) di Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945.

"Itu (amanatnya, red). Yang tujuannya adalah membangun kebahagiaan bersama. Di situ lah sebenarnya tugas pemimpin terpilih adalah menggeser air mata kemiskinan jadi air mata kebahagiaan," kata Ali dalam diskusi bersama wartawan di Bandung, Jawa Barat, Sabtu (7/11/2020).

Dengan demikian lanjut Ali, roh Pilkada adalah untuk menjaga bingkai NKRI. "Tanpa meninggalkan karakter daerah masing-masing," tegasnya.

Turut hadir dalam diskusi tersebut Wakil ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid secara virtual, perwakilan kelompok DPD RI Abdul Kadir, perwakilan fraksi partai Golkar MPR RI Idris Laena, perwakilan fraksi partai Demokrat Anton Sukartono, perwakilan fraksi partai NasDem Taufik Basari, dan Kepala Biro Humas Setjen MPR RI Siti Fauziah.

Editor: Surya