Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Perundingan Deadlock, Manajemen PT Varta Tutup Mulut
Oleh : Hendra Zaimi/Dodo
Senin | 21-05-2012 | 15:52 WIB

BATAM, batamtoday - Manajemen PT Varta Micro Batterey, yang diwakili HR Manager, Pudji Hartani, enggan memberikan komentar seputar deadlocknya perundingan yang digelar bersama pihak buruh di Ruko Taman Niaga Sukajadi, Senin (21/5/2012). 

Bahkan manajemen sempat mengusir wartawan yang akan meliput perundingan yang difasilitasi oleh Kapolresta Barelang, Kombes Karyoto dan dihadiri oleh perwakilan dari Disnaker Kota Batam.

Kasat Binmas Polresta Barelang, Kompol Heryana ketika dikonfimasi batamtoday usai perundingan mengatakan dalam perundingan kali ini masih belum mendapatkan hasil yang maksimal dan masih menunggu perundingan berikutnya yang dilaksanakan dua hari ke depan. 

"Dalam perundingan tadi kita belum mendapatkan hasil yang maksimal. Kita akan melakukan perundingan kembali dua hari lagi, dan dalam perundingan nanti akan mendapatkan hasil dan menguntungkan bagi kedua belah pihak," ujar Heryana. 

Heryana yang angkat bicara atas nama manajemen perusahaan yang tak bersedia menemui wartawan menambahkan, pada dasar semuanya berjalan dengan baik dan lancar. 

"Dalam perundingan tadi pada dasarnya pihak perusahaan akan menjalankan apa yang dianjurkan pihak Disnaker dalam permasalahan ini," terang Heryana. 

Tak menutup kemungkinan ada hasil yang baik bagi kedua belah pihak, lanjut Heryana, selain apa yang dianjurkan dan disarankan oleh pihak Disnaker Kota Batam. 

"Intinya semua masalah dapat teratasi dan aktivitas berjalan normal kembali serta tak ada lagi mogok kerja seperti ini," harap mantan Kapolsek Batam Kota ini.