Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Tak Mau Uji Swab, Rudi Beri Contoh Buruk bagi Masyarakat Batam
Oleh : Putra Gema Pamungkas
Minggu | 02-08-2020 | 16:04 WIB
isdianto_rudi.jpg Honda-Batam
Gubernur Kepri Isdianto dan Walikota Batam M Rudi (Foto: istimewa)

BATAMTODAY.COM, Batam - Walikota Batam Muhammad Rudi tidak menjalani uji swab, usai kontak langsung dengan Gubernur Kepulauan Riau Isdianto yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Hal ini pun menjadi sorotan masyarakat Batam, bahkan Kepulauan Riau. Salah satunya dari Sekjen LSM Batam Monitoring, Lamsir L. Raja.

Lamsir sangat menyayangkan sifat acuh yang diambil oleh Wali Kota Batam Muhammad Rudi, yang hingga saat ini belum juga menjalani tes swab.

"Seharusnya kepala daerah bisa menjadi panutan masyarakat. Pak Rudi harus sesegera mungkin melakukan tes swab. Jangan jadi contoh buruk bagi masyarakat," kata Lamsir, Minggu (2/8/2020).

Lamsir juga menyayangkan sikap Rudi yang tidak mengikuti protokol kesehatan saat acara penyambutan Gubernur Kepri Isdianto, dengan tidak menggunakan masker serta tidak menerapkan phsycal distancing.

"Kepala daerah harus menunjukan contoh yang baik, bukan malah berikan contoh yang buruk bagi masyarakat," tegasnya.

Lanjut Lamsir, langkah yang diambil Rudi untuk tidak melakukan uji swab setelah bertemu dengan pasien positif Covid-19 adalah hal yang sangat buruk.

Lamsir juga menyoroti langkah Rudi yang dengan santainya Rudi juga melakukan pertemuan di Aula PIH dengan sejumlah tokoh agama Kota Batam.

Dalam hal ini, Lamsir menegaskan bahwa dirinya sependapat dengan Pemprov Kepri bahwasanya dalam waktu secepatnya, Muhammad Rudi harus melaksanakan uji swab.

Tidak hanya Rudi, dirinya juga meminta agar seluruh penabat Pemko Batam termasuk Kepala Dinas Kesehatan, Didi Kusmarjadi melaksanakan uji swab.

"Jangan harap bisa new normal jika Wali Kota dan seluruh pejabat Pemko Batam sendiri masih acuh. Kami minta pemerintah, dalam hal ini Mendagri dan Presiden, bertindak tegas agar Muhammad Rudi dan jajaran tidak membuat masyarakat resah," tegasnya.

Editor: Surya