Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Hadi Candra Pantau Proses Pembangunan Pelabuhan di Pulau Tiga Natuna
Oleh : Kalit
Rabu | 20-11-2019 | 17:28 WIB
hadi-candra-nyit.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Hadi Candra, anggota DPRD Kepri saat memantau proses pembangunan Pelabuhan Nyit-nyit di Pualau Tiga, Natuna. (Ist)

BATAMTODAY.COM, Natuna - Anggota DPRD Provinsi Kepri, Hadi Candra melakukan kunjungan kerja dengan memantau progres proyek pembangunan bersumber dari anggaran APBD Provinsi Kepri di Kecamatan Pulau Tiga, Kabupaten Natuna.

Hadi Candra merupakan politisi dari Partai Golkar sebagai perwakilan Dapil Natuna dan Anambas mempunyai komitmen kuat untuk membangun Kabupaten Natuna.

Pada kunker itu, Hadi Chandra memantau pelabuhan Nyit-nyit di Kecamatan Pulau Tiga, Selasa (19/11/2019). Pria kelahiran asli Natuna ini berkeinginan pelabuhan dapat segera rampung dan bisa dinikmati asas manfaatnya masyarakat Kecamatan Pulau Tiga.

"Pelabuhan yang dibangun ini bertujuan, memperlancar akses masyarakat melalui jalur laut dan mempermudah para pegawai ke Kantor Kecamatan Pulau Tiga serta menunjang fasilitas pelaksanaan MTQ Natuna Tahun 2020 yang akan dilaksanakan di Kecamatan Pulau Tiga," ujar Hadi kepada BATAMTODAY.COM, Rabu (20/11/2019).

Hadi Candra dengan gebrakan-gebarakan yang selalu pro dengan rakyat, dipercaya sebagai Ketua DPRD Natuna periode 2009-2014 dan menjadi wakil Pimpinan 2014-2019 serta menjadi anggota DPRD Provinsi Kepri periode 2019-2024.

"Selagi masih kepentingan masyarakat, kita akan perjuangkan terus dan berharap Kabupaten Natuna semakin lebih maju," terangnya.

Editor: Gokli