Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Begal Sadis di Natuna, Tendang Pengendara Wanita Hingga Terjatuh ke Semak-semak
Oleh : Kalit
Rabu | 06-11-2019 | 11:16 WIB
begal-natuna.jpg Honda-Batam
Polisi amankan RG (tengah baju hitam) pelaku begal di Natuna. (Foto: Kalit)

BATAMTODAY.COM, Natuna - Tim Jatanras Polres Natuna berhasil membekuk pelaku begal terhadap seorang wanita RE (18) yang sedang mengendarai sepeda motor di jalan raya Penagih.

Pelaku merupakan warga Kelurahan Bandarsyah, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna berinisial RG (18).

Aksi bejat RG dilakukan pada Senin (4/11/2019) sekitar pukul 19.00 WIB. Dimana malam itu korban mengendarai motor melintas dari Jalan Patimura (pering) menuju kediamannya di Penagih.

Tiba-tiba pelaku memepet korban dan merayunya. Sesampainya di wilayah Penagih, pelaku menendang motor korban sampai terjatuh dan masuk ke semak-semak.

"Setelah berhasil menjatuhkan korban, pelaku menutup mulut korban sambil mengancam akan dibunuh," ucap Kapolres Natuna, AKBP Nugroho Dwi Karyanto Rabu (6/11/2019).

Namun beruntung saat itu melintas mobil dinas Dishub Natuna dan mendengar teriakan minta tolong.

Pelaku yang panik langsung kabur dan sempat dikejar oleh saksi Raja Chandra yang bekerja di Dinas Perhubungan Natuna dengan mobil, namun pelaku berhasil lolos.

Keesokan harinya, Selasa (5/11/2019) korban melaporkan peristiwa itu ke Polres Natuna. Hanya berselang 2 jam, tim Jatanras Polres Natuna berhasil membekuk pelaku dari kediamannya di Bandarsyah.

"Dari hasil penyelidikan, motif pelaku ingin mengambil sepeda motor korban. Pelaku dijerat pasal 365 ayat 1 junto Pasal 53 ayat 1 KUHP tentang tindak pidana percobaan pencurian dengan kekerasan," terang Kapolres.

Editor: Yudha