Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Isdianto Dorong Pelajar Anambas Tetap Semangat Menimba Ilmu di Tengah Keterbatasan Guru
Oleh : Alfredy Silalahi
Rabu | 16-10-2019 | 17:52 WIB
isdianto-plt-gub-kepri1.jpg Honda-Batam
Plt Gubernur Kepri, Isdianto.

BATAMTODAY.COM, Anambas - Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Isdianto mengaku puas akan kualitas pendidikan di Kepri yang meraih posisi kedua tingkat nasional.

Khususnya tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) atau sederajat. Meskipun secara garis besar pada sekolah yang berada di pulau-pulau terluar masih kekurangan guru.

"Saya lihat kualitas pendidikan di Kepri ini sangat bagus. Dengan bukti kita berada di posisi kedua tingkat nasional setelah Jogjakarta," ujar Plt Gubernur Kepri, Isdianto saat berkunjung ke Anambas, Selasa (16/10/2019) kemarin.

Menurut Isdianto, hal yang utama diberikan kepada generasi penerus yaitu motivasi sebagai semangat agar tetap berniat untuk belajar. Pasalnya, guru-guru yang ada saat ini sudah berkualitas.

"Yang perlu didorong itu ialah, bagaimana para pelajar ini mempunyai niat dan menghargai. Kalau soal guru, yang ada saat ini cukup bagus," ucapnya.

Seperti diketahui, saat ini sekolah di Kabupaten Kepulauan Anambas sangat kekurangan guru. Dari persentase, guru honorer lebih dominan sebanyak 70 persen dibandingkan guru PNS yang hanya 30 persen.

Dari pengakuan salah satu Kepala Bidang di Dinas Pendidikan Anambas, kualitas tenaga pendidik yang sudah mempunyai sertifikat Pendidikan Profesi Guru sangat mempengaruhi kualitas pendidikan.

"Saat ini kewenangan sekolah SMA atau Sederajat sudah di Provinsi. Harapan kita yang di daerah ini, bisa mempunyai kualitas pendidikan yang memadai dan didukung dengan tenaga pendidik yang berkualitas," ucapnya.

Editor: Yudha