Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Piala Asia

Samurai Biru Jumpa Socceroos di Final
Oleh : Tunggul Naibaho
Rabu | 26-01-2011 | 15:54 WIB
Timnas-Jepang.jpg Honda-Batam

Timnas Jepang. (Foto: Ist).

Doha, batamtoday - Jepang berjumpa dalam laga pamungkas Piala Asia di Doha 29 Januari 2011, setelah keduanya melewati pertandingan dramatis mengalahkan lawan-lawanya.

Jepang harus melalui drama adu penalti untuk untuk merebut satu tiket final dari tangan Korea Selatan, setelah kedua tim berbagi angka sama 2-2 hingga babak tambahan waktu 2X15 menit.

Dalam adu penalti, Jepang memasukan 3 gol dari 4 kesempatan, sedangkan Korea, dari 3 penendangnya tak satu pun menciptakan gol, sehingga skor akhir menjadi 5-2.

Jepang juga bertarung habis-habisan ketika melawan tuan rumah Qatar sepanjang pertandingan 90 menit. Jepang harus berjibaku karena tim 'Samuari Biru' ini hanya bermain dengan 10 pemain pada pertengahan babak kedua, ketika Maya Yoshida dikartumerahkan wasit. Jepang juga mengalami tekanan berat dari puluhan ribu supoorter tuan rumah.

Namun jepang, dengan mental juara, mampu menghadapi tekanan, meski sempat dua kali tertinggal, 1-0, 1-1, 2-1, 2-2, dan akhirnya unggul 2-3 pada menit-menit akhir pertandingan usai.

Gol penentu itu terjadi ketika bek Qatar, Khaled Muftah, dan kiper Burhan keluar dari gawangnya menyergap Kagawa yang masuk menusuk ke kotak penalti. Meski Kagawa berhasil dijatuhkan, namun bola terlepas dan pas pada penguasaan pemain Jepang lainya, Inoho, dan bola dijeploskan. Jepang melenggang ke final.

Australia sendiri tidak mengalami hambatan berarti pada pertandingan semifinal menghadapi Uzbekistan, Socceroos menang telak 6-0.

Namun Australia menjalani pertandingan berat pada laga perempat final ketika berhadapan dengan mantan juara Irak.

Pertandingan hingga 90 menit masih imbang tanpa gol. Baru pada menit ke 118 atau 2 menit menjelang bubar bAustralia mampu menjebol gawang Irak lewat aksi Herry Kewell.

Bermodal satu gol, Australia maju ke semifinal mengkandaskan Uzbekistan tanpa ampun 6-0, dan akan jumpa Samurai Biru pada Sabtu 29 Januari 2011.