Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Nurdin Serahkan 2.100 Batang Bibit Durian ke Petani Karimun
Oleh : Charles Sitompul
Rabu | 26-06-2019 | 17:04 WIB
nurdin-durian1.jpg Honda-Batam
Penyerahan bantuan bibit durian kepada petani Karimun. (Foto: Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Karimun - Gubernur Kepri H. Nurdin Basirun mengaku optimis kualitas kesejahteraan masyarakat di Kepri akan semakin meningkat. Hal itu ditandai dengan semakin baik dan meningkatnya hasil pertanian maupun perkebunan dan usaha lainya yang ada di Kepri.

Pemerintah, kata Nurdin, akan terus berupaya agar masyarakat dapat hidup sejahtera di segala bidang.

"Kita tahu masih banyak pekerjaan rumah yang harus kami selesaikan namun dengan dukungan dan doa seluruh masyarakat kami harap semua dapat terselesaikan tepat waktu,"kata Nurdin saat panen jagung di Sawang Selatang, Selasa (25/6/2019) petang.

Dalam kesempatan tersebut, Nurdin juga turut menyerahkan sebanyak 2.100 batang bibit durian kepada kelompok tani Kabupaten Karimun.

Sejumlah bibit yang di berikan ke Petani terdiri dari, bibit durian musang king yang di ambil langsung dari kebun desa cijeruk Bogor serta telah memiliki sertifikat.

Kepada Petani, Nurdin berharap, bantuan bibit yang diserahkan akan dapat membantu meningkatkan omset pertanian yang dinilai cukup baik di Kundur.

Nurdin mengatakan, prospek jangka panjang dari pertania di Kundur sangat menjanjikan, dengan perkiraan harga untuk di Batam saja perkilonya bisa mencapai Rp.200 ribu. Untuk penyerahan bibit sendiri dilakukan secara bertahap.

Selain membagikan Bibit, Nurdin juga menginstruksikan pada Dinas Ketahanan Pangan, agar setelah penyerahan bantuan bibit itu, juga dilakukan penyuluhan untuk memastikan berhasilnya bibit pertanian yang diterima warga.

"Terus giring dan survei bantuan masyarakat apa saja yang dibutuhkan untuk menunjang segala aktifitas pertanian sehingga dapat berjalan dengan lancar kedepan," pesan Nurdin.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Ahamd Izhar, di tahun 2019 ini pihaknya mengalokasikan bibit durian di 3 Kabupaten dan Kota dengan rincian untuk Kota Batam (2.000 batang untuk lahan seluas 20 Ha), Kabupaten Lingga (3.000 batang untuk lahan seluas 30 Ha) dan Kabupaten Karimun (2.100 batang untuk lahan seluas 20 Ha).

"Dipilihnya ketiga lokasi ini dilakukan dengan beberapa pertimbangan dan validasi dan untuk panen sendiri 5 tahun ke depan ditargetkan akan berbuah," kata Ahmad Izhar.

Sebelum menyerahkan bibit secara simbolis, Nurdin menyempatkan diri melakukan dialog bersama sejumlah kelompok tani setempat.

Editor: Yudha