Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Masyarakat Ucapkan Terima Kasih kepada Nyat Kadir atas Pembangunan Gedung Pemuda Lingga
Oleh : Bayu Yiyandi
Jumat | 14-06-2019 | 16:28 WIB
lingga-nyat1.jpg Honda-Batam
Anggota DPR RI Nyat Kadir memberikan sambutan saat acara peletakan batu pertama pembangunan gedung pemuda di Kabupaten Lingga. (Foto: Bayu)

BATAMTODAY.COM, Lingga - Para pemuda di Kabupaten Lingga yang tergabung dalam beberapa Organisasi Kepemudaan (OKP) mengucapkan terimakasih kepada Anggota DPR RI, Drs Nyat Kadir atas terwujudnya pembangunan gedung pemuda di Lingga.

Ucapan disampaikan salah satu Ketua OKP KNPI Lingga, Safaruddin. Menurutnya, Nyat Kadir sangat berjasa atas setiap pembangunan di Lingga. Tidak hanya gedung, banyak bantuan lain khususnya yang diminta masyarakat telah direalisasikan, diantaranya seperti pembangunan masjid di sejumlah kampung.

"Kepada pak Nyat kami ucapkan ribuan bahkan jutaan terima kasih. Saya khususnya Ketua KNPI masih ingat waktu pelantikan saya sebagai ketua sekaligus reses pak Nyat kemarin, langsung menodong proposal gedung pemuda. Bahasa Pak Nyat kemarin juga tidak berjanji tapi insyaallah jawabnya," ujar Safar dihadapan Nyat Kadir pada kegiatan peletakkan batu pertama, Jum'at (14/6/2019)

Gedung Pemuda menurut Safar merupakan satu-satunya gedung yang dibangun oleh Pertamina untuk seluruh wilayah di Indonesia. Pertamina sebelumnya tidak pernah membangun gedung tersebut, hanya membangun tiga bangunan besar dari CSR seperti veneu panjat tebing di Jakabaring pada Asian Games kemarin. Membangun gedung Amil Zakat atau perpustakaan di Jawa Barat.

Safar mengaku gedung pemuda ini sendiri dibangun berlantai 2 di Komplek Perkantoran Bupati Lingga atau berada tepat bersebelahan kantor Bappeda.

Ia berharap gedung itu bisa menjadi bukti sejarah yang bisa menyatukan ormas-ormas serta OKP dan menjadi awal tonggak pemersatu pemuda di Kabupaten Lingga.

"Terima kasih sekali lagi pak Nyat karena telah mewujudkan gedung yang di idam-idamkan oleh kami," tuturnya

Ia juga menyampaikan rasa yang sama kepada Pemerintah Kabupaten Lingga dalam hal ini Bupati. Tanpa izinnya gedung pemuda tidak mendapatkan rekomendasi lahan, serta kepada pengurus KNPI yang telah bekerja keras.

"Inilah anak Asli Daerah yang patut kita banggakan. Pernah menjabat sebagai Walikota Batam dan Alhamdulillah hari ini masih diberi kesempatan oleh Allah SWT kembali naik menjadi Anggota DPR RI," ujarnya

Ditempat terpisah, Ketua Sapma Pemuda Pancasila (PP) Lingga Hendri Pebriyan turut menyampaikan ucapan terimakasih. Nyat Kadir menurut dia adalah anak putra asli daerah yang luar biasa, yang punya semangat tinggi sehingga memotivasi para pemuda-pemuda yang ada di Lingga.

"Semoga pak Nyat selalu diberikan kesehatan. Terimakasih pak," ucap Hendri.

Editor: Yudha