Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Prabowo Nggak Nyambung di Debat Kelima, Sandiaga Jadi Bumper Jawab Pertanyaan Jokowi
Oleh : Redaksi
Minggu | 14-04-2019 | 10:04 WIB
prabowo_sandi_debat51.jpg Honda-Batam
Pasangan 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Dalam Debat kelima Pilpres 2019 ada kejadian menarik, selain masih soal emaosional calon presiden (capres) 02 Prabwo Subianto yang mudah tersulut emosi juga banyak jawaban yang tidak nyambung saat debat. Prabowo pun meminta calon wakil presidennya Sandiaga Uno untu menjawab pertanyaan capres 01 Joko Wdodo (Jokowi) saat debat terbuka.

Jokowi pun menyinggung tentang jawaban Prabowo tentang pertanian pada pertanyaannya mengenai eSport. Jokowi menilai jawaban Prabowo tidak sinkron dengan pertanyaannya.

"Tadi saya bertanya mengenai pengembangan eSport, Mobile Legend. Saya sebetulnya mau cerita mengenai PUBG, DOTA, tapi karena jawaban bapak tadi pertanian, saya jadi kok nggak sambung, ya nggak apa-apa, maaf," ujar Jokowi di Hotel Sultan, Jakarta, Sabtu (13/4/2019).

Dalam sesi sebelumnya Jokowi memang menanyakan tentang strategi Prabowo tentang pengembangan eSport. Awalnya cawapres Prabowo, Sandiaga Uno, yang menjawab, tetapi kemudian Prabowo menimpali bila segala hal yang berhubungan dengan digital itu baik, namun bukan itu fokus persoalan bangsa.

"Digital-digital itu bagus, tapi rakyat kita butuh swasembada pangan," tutur Prabowo.

Prabowo mengatakan, jika terpilih menjadi presiden, dia akan memfokuskan pada persoalan pangan. Dia juga ingin meningkatkan kualitas hidup para petani, nelayan, sampai guru honorer.

"Saya memfokuskan nanti kebijakan-kebijakan saya dalam hal-hal yang mendasar. Yang menjawab kebutuhan pangan rakyat Indonesia, tingkatkan produksi pertanian, penghasilan petani. Kualitas hidup dan perlindungan pada nelayan, tingkatkan kualitas, lindungi buruh. Itu yang saya fokus," kata Prabowo.

"Rakyat kita sedang susah," tegas Prabowo.

Sandiaga jadi bumper
Sebelumnya, saat amemasuki sesi terbuka. Capres petahana Jokow bertanya kepada penantangnya, Prabowo Subianto, soal e-sports. Sandiaga Uno, pasangan Prabowo, menjawab Jokowi.

"Apa yang akan Bapak Prabowo lakukan dalam rangka pengembangan ekonomi digital, dalam hal ini pengembangan ini e-sports Mobile Legends ke depan?" kata Jokowi.

Bukan Prabowo yang menjawab seperti arah pertanyaan Jokowi, tetapi Sandiaga. Sandi menjelaskan soal cara mereka mengembangkan e-sports.

"You wanna test your vice president? Oke. Terima kasih Pak Presiden. e-sports merupakan salah satu sektor yang sangat berkembang seiring dengan perkembangan digital ekonomi dan banyak sekali peminatnya, Mobile Legends salah satunya," kata Sandiaga yang awalnya berbicara ke Prabowo.

Saya rasa kita memiliki peluang untuk menciptakan produk-produk yang betul-betul menguasai pasar dunia karena sektor ekonomi kreatif ini, para anak-anak muda milenial Indonesia ini hebat-hebat sekali," ucap Sandi.

Sandi menceritakan pengalamannya berkeliling Indonesia. Soal pengembangan e-sports, dia berbicara soal entrepreneurship sebagai solusi.

"Saya keliling ke seluruh wilayah Indonesia. Mereka menanamkan satu optimisme. Saya menyebutnya sebagai generasi POP. Mereka positif, optimis, dan produktif. Strategi kami sangat jelas, kembali pada entrepreneurship," tutur Sandiaga.

Editor: Surya