Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Teken MoU dengan PT SHI, Siswa SMKN 1 Bunguran Timur Bakal Magang di Jepang
Oleh : Kalit
Jumat | 05-04-2019 | 17:04 WIB
smkn-1-butim1.jpg Honda-Batam
Siswa dan pengajar SMKN 1 Bunguran Timur bersama perwakilan PT Sekai Hikari Indonesia. (Foto: Kalit)

BATAMTODAY.COM, Natuna - Tingkatkan kemampuan dan peluang kerja, SMKN 1 Bunguran Timur teken memorandum of understanding (MoU) dengan Lembaga Pelatihan Kerja (LPT) PT Sekai Hikari Indonesia (SHI) yang bergerak di bidang pengawakan kapal di RM Gerai, Jumat (5/4/2019).

Disampikan Kepala Sekolah SMKN 1 Bunguran Timur, Aswana SP.d, dengan adanya MoU ini maka para taruna dan taruni SMKN 1 akan magang dan bekerja langsung di Jepang.

"Ada 4 poin hasil MoU, yaitu praktik kerja industri, uji kompetensi, pemasaran lulusan/recrutment dan pengembangan kurikulum," terang Aswana.

Terkait hal tersebut, pihak sekolah langsung melakukan seleksi magang dan mauruship (ABK Kapal), yang diikuti oleh 18 orang taruna.

"Setelah Pemilu nanti taruna kita kembali akan dites langsung oleh orang Jepang. Tes yang dilakukan antara lain wawancara, fisik dan angkat barbel. Taruna yang dinyatakan lulus seleksi akan diberangkatkan ke Bekasi.
Pada tanggal 18 April 2019 nanti," terangnya.

Dengan adanya MoU ini, Aswana berharap lulusan SMKN 1 Bunguran Timur akan siap kerja dan dapat ditampung oleh dunia usaha dan dunia industri.

"Tentunya dapat meningkatkan kesejahteraan hidup bagi tamatan SMKN 1 Bunguran Timur.

Editor: Yudha