Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Booking Fee Barcelona Residence Hanya Rp500 Ribu
Oleh : Iwan/Ocep
Sabtu | 11-02-2012 | 15:03 WIB

BATAM, batamtoday - PT Multi Propertindo Mandiri memberikan kemudahan kepada calon konsumen yang ingin memiliki hunian strategis di Perumahan Barcelona Residence dengan menawarkan biaya boking Fee hanya sebesar Rp500 ribu.

"Program promosi terbaru kami adalah booking fee yang hanya sebesar Rp500 ribu," tutur Joel, Marketing Barcelon Residence.

Menurut dia, PT Multi Properti Mandiri, selaku perusahaan pengembang, memberikan kemudahan bagi calon konsumen yang akan memboking unit rumah di Barcelona Residence.

Salah satunya besaran biaya boking fee yang tergolong sangat rendah, yakni hanya Rp500 ribu.

Selain biaya booking fee, pengembang juga memudahkan calon konsumen dalam pembayaran cicilan uang muka hingga satu tahun.

Adapun unit-unit rumah di Barcelona Residence sendiri dibanderol dengan harga antara lain Rp173 juta untuk rumah bertipe 72, Tipe 90 sebesar Rp253 juta, Tipe 128 sebesar Rp304 juta.

Perumaha Barcelona Residence yang berlokasi di Batam Centre memberikan fasilitas yang memadai antara lain lokasi rumah diapit dua jalur jalan utama di kawasan itu, lingkungan yang ramai penduduk dan kegiatan bisnis.

Secara teknis, unit rumah didesain dengan gaya minimalis moderen ditambah fasilitas yang super lengkap seperti masjid, sekolah, club house.

Bagi masyarakat yang berminat dapat memperoleh infomasi lebih lanjut dengan menghubungi 081364110286 atau 081270127834.