Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Manchester United Akan Lepas Pogba Jadi Pemain Termahal Dunia
Oleh : Redaksi
Kamis | 27-09-2018 | 13:52 WIB
pogba1.jpg Honda-Batam
Pogba. (Foto: Sky Sport)

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Manchester United akan melepas gelandang andalannya Paul Pogba dengan banderol yang bisa memecahkan rekor transfer dunia.

Saat ini rekor pemain termahal dunia masih menjadi milik Neymar saat ditransfer dari Barcelona ke Paris Saint-Germain (PSG) dengan harga €222 juta atau setara Rp3,8 triliun.

Tetapi, konflik berkepanjangan antara Pogba dan manajer Man United Jose Mourinho membuat pihak klub berpikir untuk melepas salah satunya.

Pogba yang sudah tidak kerasan di Old Trafford memiliki peluang lebih besar untuk pergi. Hanya saja, Man United tidak ingin melepas Pogba dengan harga murah.

Terlebih lagi Setan Merah merekrut Pogba dari Juventus pada Agustus 2016 lalu juga dengan memecahkan rekor transfer dunia, £89 juta.

Dikutip dari Bleacher Report, Man United akan mematok Pogba dengan harga lebih dari £200 juta (sekitar Rp3,9 triliun). Harga itu cukup menjadikan Pogba sebagai pemain termahal dunia. Barcelona, PSG, dan Juventus disebut-sebut bakal menjadi pelabuhan berikutnya bagi pemain asal Prancis tersebut.

Puncak dari perseteruan Pogba dengan Mourinho terjadi dalam sesi latihan The Red Devils di Carrington, Rabu (26/9) pagi waktu setempat. Usai bersalaman dengan Mourinho, Pogba justru tampak bingung dengan perkataan yang dilontarkan manajer asal Portugal tersebut.

Sebelumnya Mourinho juga juga membuat pernyataan mencabut jabatan kapten kedua Man United karena dianggap tidak memiliki komitmen 100 persen dengan klub saat laga melawan Wolverhampton Wanderers, akhir pekan lalu.

Sumber: CNN Indonesia
Editor: Yudha