Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Enam Hari Kabur, Terpidana Asusila Ditangkap Sedang Bugil di Kamar Hotel
Oleh : Charles
Selasa | 07-02-2012 | 11:26 WIB
Widodo_Napi_Kabur_dari_Rutan.jpg Honda-Batam

Widodo Napi Kabur yang di Grebek sedang bersetubuh di dalam kamar Hotel Acean Bay Trikora-Bintan

TANJUNGPINANG, batamtoday - Selama enam hari kabur, terpidana asusila Widodo alias Dodo,digrebek dan ditangkap Karutan Tanjungpnang Misbahuddin, bersama anggotanya, dalam kondisi bugil dan diduga sedang bersetubuh dengan seorang perempuaan di kamar Hotel Ocean Bay, Trikora, Bintan, sekitar pukul 21.00 WIB, Senin (6/2/2012).

Kepala Rutan Kelas II Tanjungpinang Misbahuddin mengatakan, penangkapan dan penggrebekan Widodo, dilakukan setelah selang beberapa jam yang bersangkutan diintai dan dipastikan berada di dalam kamar hotel tersebut.

"Karena memang kamar hotelnya agak jauh dan menjorok ke laut, sehingga kita lebih berhati-hati dalam melakukan pnggrebekan," kata dia.

Akhirnya, setelah diintai dari pukul 18.00 WIB, sekitar pukul 21.00 WIB Misbahuddin bersama anggotanya langsung bergerak menuju kamar hotel. Braaak, pintu langsung didobrak, di dalam kamar terlihat Widodo sedang asyik bergulat dengan seorang perempuan saat itu.

"Jadi, kita grebek yang bersangkutan memang sedang bersetubuh dengan seorang perempuan. Mungkin perempuan itu adalah isterinya," ujar mantan Karutan Tanjungbalai Karimun itu.

Tidak bisa bergerak saat digrebek, Widodo langsung digiring ke mobil tahanan Rutan bersama rekan wanitanya, untuk dibawa kembali ke ruang isolasi Rutan Kelas II Tanjungpinang.   

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, narapidana pencuriaan dan asusila ini kabur dari Rutan kelas II Tanjungpinang, sekitar pukul 04.00 WIB pagi dini hari pada Selasa (31/1/2012) lalu dengan cara menjebol plafon sel tahanan.