Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Dua Siswa SLB Kepri Bawa Pulang Piala FLS2N Bangka Belitung
Oleh : Redaksi
Jumat | 31-08-2018 | 12:53 WIB
siswa-slb1.jpg Honda-Batam
Dua siswa SLB Kepri juara Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N). (Foto: Diskominfo Kepri)

BATAMTODAY.COM, Bangka Belitung - Dua siswa Sekolah Luar Biasa (SLB) Provinsi Kepri, M. Wiratama Priswanto dan Cynthia berhasil menyabet dua piala pada Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Untuk Siswa SLB di Provinsi Bangka Belitung.

Wiratama berhasil membawa pulang gelar juara II lomba nyanyi tingkat SDLB untuk Kepulauan Riau.

"Ada dua lagu wajib yang dinyanyikan oleh peserta. Satu lagu berbahasa Inggris dan satu lagu berbahasa Indonesia," ujar Deka Harmadya Sandi, Kasi Peserta Didik Dan Pembangunan Karakter pada Dinas Pendidikan Provinsi Kepri, Kamis (30/8/2018).

Lagu pertama berjudul 'I Love Daddy' dan lagu kedua 'Berani Bermimpi' yang dinyanyikan artis cilik Naura. Wiratama yang tuna netra ini awalnya bersaing pada babak penyisikan, bersama peserta dari 33 provinsi lain.

Ia kemudian bertanding dalam babak 12 besar. Wiratama yang duduk di SLB 1 Tanjungpinang, berhasil meraih juara 2. Ia berhak atas piala, piagam dan uang pembinaan sebesar Rp7 juta.

Gelar lain berhasil dibawa pulang Cynthia dari Bangka Belitung. Siswa yang juga berasal dari SLBN 1 Tanjungpinang berhasil meraih juara harapan 1 lomba melukis tingkat SMPLB/SMALB. Cynthia yang tuna rungu mengambil tema kehidupan di pelantar dalam lukisannya.

Keberhasilan siswa-siswa SLB tersebut membawa kebanggaan tersendiri bagi Kepri. "Alhamdulillah dari Sembilan cabang, Kepri berhasil membawa dua gelar. Tadi malam kami penutupan FLS2N untuk siswa SLB. Ini kami baru sampai," ujar Deka.

Sumber: Diskominfo Kepri
Editor: Yudha