Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Rizal Ramli Ungkap Sebab Jokowi Bisa Tumbang
Oleh : Redaksi
Sabtu | 30-06-2018 | 12:04 WIB
rizal-ramli2.jpg Honda-Batam
Ekonom Rizal Ramli. (Foto: Fajar)

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Mantan Menteri Koordinator bidang Maritim dan Sumber Daya Rizal Ramli mengaku khawatir Presiden Joko Widodo 'tumbang' karena tak mampu atasi krisis ekonomi. Rizal menilai tim ekonomi di belakang Jokowi tak mampu mengatasi perekonomian yang kian memburuk.

"Saya mohon maaf Pak Jokowi, saya mau katakan tim ekonomi Pak Jokowi tidak mampu mengatasi situasi seperti ini. Jangan-jangan Pak Jokowi juga lewat nanti," ucap Rizal saat ditemui di Universitas Bung Karno, Jakarta, Jumat (29/6).

Rizal mengklaim sudah keliling Indonesia dan mendengar keluhan rakyat soal ekonomi yang memburuk, lapangan kerja sempit, dan nilai tukar rupiah yang ambruk.

Rizal menilai sekarang rakyat semakin cerdas. Hal ini menurutnya berdasarkan hasil Pilkada Serentak 2018 yang memperlihatkan partai penguasa kalah telak di Jawa.

"Partai-partai besar yang tadinya kuasai Jawa ditinggal pemilih karena melupakan garis ideologisnya. Misalnya melupakan garis ideologi nasionalis, terhadap Trisakti," sebut Rizal.

Rizal Ramli datang bersama dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Keduanya memenuhi undangan Ketua Dewan Pendiri Yayasan Pendidikan Soekarno yang didirikan oleh Rachmawati Soekarnoputri.

Bukan kali ini Rizal memberikan 'peringatan' kepada Jokowi. Sebelumnya pada Mei 2018, mantan Ketua Bulog tersebut menyebut khawatir terjadi perubahan kekuasaan yang lebih cepat di Indonesia sebelum 2019.

Rizal mengaku merasakan adanya kesamaan gejala krisis yang terjadi saat ini dengan 20 tahun lalu. Perubahan kekuasaan di akhir Orde Baru itu dipicu oleh krisis kepercayaan, ekonomi, pangan, dan moneter dalam waktu bersamaan.

"Kalau kita tidak hati-hati hari ini mulai ada krisis kepercayaan ada krisis ekonomi mulai ada gejala awal krisis moneter dan kalau tidak hati-hati ada keresahan juga dari berbagai kelompok yang merasa tidak aman dan nyaman," kata Rizal, kala itu.

"Tapi kadang-kadang ada hal-hal yang susah dihindari karena banyak sekali blunder, banyak sekali salah langkah yang menimbulkan antipati dan membuat suasana makin sulit, dan kebijakan moneter dan juga ekonomi yang slide down itu bisa menimbulkan masalah-masalah yang di luar dugaan," katanya.

Sumber: CNN Indonesia
Editor: Dardani