Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Polsek Batuaji Tangkap Spesialis Pembobol Rumah
Oleh : Yosri Nofriadi
Rabu | 10-01-2018 | 18:03 WIB
pembobol_rumah.JPG Honda-Batam
Inilah Dodi si pembobol rumah saat diamankan polisi. (Foto: Yosri Nofriadi)

BATAMTODAY.COM, Batam - Dodi Simanjuntak (31) ditangkap warga saat beraksi membobol rumah di Perumahan Genta I Blok M nomor 7, Kecamatan Batuaji, Rabu (10/1/2018) malam.

Dari tangan pelaku, warga mengamankan barang bukti berupa, laptop, tiga buah cincin emas, dua buah jam tangan dan satu gunting modifikasi sebagai alat untuk membuka kunci rumah.

Berdasarkan informasi, pelaku beraksi tengah malam sekitar pukul 02.00 WIB. Korban saat itu sedang tidur. Pelaku masuk dengan membuka paksa jendela rumah lalu menggasak barang-barang berharga di dalamnya.

Saat dimintai keterangan, Dodi mengaku mencuri lantaran tidak memiliki uang karena sudah satu tahun berhenti bekerja. ”Sebelumnya saya kerja di Mukakuning,” ujar Dodi.

Dodi mengaku, baru dua kali membobol rumah warga. Sebelumnya dia mencuri di rumah liar di wilayah Batuaji. Barang hasil curian kemudian dijual untuk biaya hidup sehari-hari. ”Saya mencuri cuma untuk beli makan dan rokok,” ujarnya.

Kanit reskrim Polsek Batuaji Ipda Yanto mengatakan, pelaku ditangkap pemilik rumah dan warga saat pelaku keluar dari rumah korban. Pelaku sempat dihajar warga yang mengakibatkan pelipis sebelah kanan persis dibawah mata pelaku berdarah.

"Pemilik rumah curiga terdegar suara berisik dari jendela, setelah di lihat rupanya maling dan pemilik rumah teriak,” ujar Yanto.

Yanto mengatakan, hingga saat ini pihaknya masih melakukan pengembangan terhadap pelaku. ”Kita belum tahu apakah dia komplotan atau tidak,” ungkapnya.

Editor: Dardani