Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Patroli Gabungan di Laut Karimun Jaga Situasi Aman dan Kondusif
Oleh : Wandy
Jum\'at | 10-11-2017 | 08:26 WIB
Patroli-bersama-temukan-nelayan-Teluk-Setimbul.gif Honda-Batam
Patroli Wilayah Laut Karimun PSDKP Wilayah Kerja Karimun, DKP Karimun, Bakamla Karimun dan Polsek Tebing temukan nelayan Teluk Setimbul atas nama Arman yang membawa 2 anaknya yang masih berumur 4 tahun untuk menemaninya menangkap ikan di perairan Pulau Mudu tanpa life jacket (Foto: Wandy)

BATAMTODAY.COM, Karimun - Demi menjaga situasi aman dan kondusif di wilayah laut Karimun serta demi menjaga sumber daya kelautan dan perikanan Kabupaten Karimun, untuk itu dilaksanakan patroli terpadu gabungan dari Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) Wilayah Kerja Karimun, DKP Kabupaten Karimun, Bakamala Kabupaten Karimun, dan Polsek Tebing, Kamis (09/11/2017).

Patroli bersama itu dilakukan di perairan laut Kecamatan Karimun, Kecamatan Meral, dan Kecamatan Tebing, yang bertujuan untuk menciptakan situasi aman dan kondusif di wilayah laut Karimun serta menjaga sumber daya kelautan serta menjaga antisipasi masuknya nelayan asing ke wilayah Indonesia.

Hasilnya, ditemukan nelayan Teluk Setimbul atas nama Arman yang membawa 2 anaknya yang masih berumur 4 tahun untuk menemaninya menangkap ikan di perairan Pulau Mudu.



"Saat kita patroli kita temukan nelayan Teluk Setimbul yang melaut dengan membawa 2 orang anaknya yang masih berusia 4 tahun, namun tidak menggunakan life jacket,. Sementara situasi cuaca saat ini dalam kondisi angin kencang dan gelombang laut besar," kata Kapolsek Tebing, AKP Budi Hartono

Budi menyarankan, nelayan tersebut agar mengurus kartu asuransi nelayan dan dapat mematuhi aturan-aturan yang telah diberlakukan. Dia juga berharap agar para nelayan tidak membawa anak-anak kecil pada saat melaut, karena akan beresiko.

"Kita sarankan untuk segera mengurus asuransi, karena kita tidak mengetahui apa yang akan terjadi selanjutnya dan juga diharapkan jangan membawa anak kecil pada saat melaut, karena kita lihat saat ini cuaca juga lagi kurang bersahabat," kata Budi.



Pihaknya juga berharap agar semua para nelayan dapat menjaga hubungan yang baik saat melaut, sebab apa yang akan terjadi di laut tidak ada yang mengetahui. Jadi apabila terjadi hal yang tidak diinginkan maka dapat saling membantu.

Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Karimun Ir Ruffindi Alamsjah, Kapolsek Tebing AKP Budi Hartono SIK, Kepala PSDKP Wilker Karimun Jaki Mochtar dan Tim Pengawas DKP Kab Karimun.

Editor: Udin