Atasi Banjir, Jalan Marina City Ditinggikan Hingga 1 Meter
Oleh : Yosri Nofriadi
Kamis | 05-10-2017 | 15:38 WIB
Perbaikan-Jalan-marina11.gif
Kontraktor sedang melakukan perbaikan Jalan Marina City Batuaji. (Foto: Yosri)

BATAMTODAY.COM, Batam - Jalan raya Marina City yang selama ini rusak parah sudah mulai diperbaiki. Proyek peningkatan jalan dari Pemerintah Provinsi Kepri tersebut tidak mengatasi kerusakan jalan tapi juga mengatasi persoalan banjir.

Proyek yang dikerjakan oleh PT Humbang Utama Bersatu itu dimulai dengan proses penimbunan tanah pada lokasi jalan yang berlubang dan rusak di depan perumahan Devin Premier. Jalan yang semula cukup rendah dan menjadi langganan banjir itu ditimbun setinggi satu meter sebelum pengecoran beton.

Pantauan di lapangan pengerjaan saat ini memang masih fokus pada penimbunan dan pengerasan tanah yang ditimbun. Panjang jalan yang ditimbun mencapai 20 meter. Setelah ditimbun dan dikeraskan, jalan tersebut akan dilapisi coran beton kemudian baru diaspal.

"Tiga tahap pengerjaan ini. Penimbunan, pengecoran dan terakhir aspal," ujar Iksa, pengawas proyek di lapangan, Kamis (5/9/2017).

Selain meninggikan badan jalan, proyek tersebut juga membangun gorong-gorong di lokasi jalan yang sama. Pembangunan gorong-gorong yang merupakan tanggung jawab Pemko Batam itu itu juga bertujuan untuk mengatasi persoalan banjir di lokasi jalan tersebut.

"Memang fokus perbaikan jalan ini juga untuk mengatasi banjir," kata Iksa lagi.

Sesuai rencana awal proyek yang menelan anggaran sekitar Rp1,8 miliar akan rampung akhir tahun nanti dengan harapan kerusakan jalan serta persoalan banjir bisa diatasi secara baik.

Editor: Yudha