Pelaku Pencurian Baterai BTS Dibekuk, Telkomsel Apresiasi Kinerja Polisi
Oleh : Romi Chandra
Senin | 07-08-2017 | 15:50 WIB
maling-BTS-002.gif
Barang bukti baterai hasil curian (kiri) dan salah satu pelaku (Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Batam - Upaya penangkapan maling baterai Base Tranceiver System (BTS) Telkomsel di Batam oleh warga dan pihak kepolisian, mendapat apresiasi dari pihak Telkomsel.

Seperti diutarakan Humas Telkomsel Regional Sumbagteng, Agus Winarto, pihaknya mengapresiasi upaya kepolisian dalam mengungkap aksi pencurian tersebut. Apalagi, aksi pencurian tersebut tidak hanya merugikan Telokomsel, tapi banyak pihak karena sangat berdampak pada jaringan, sehingga akan mengalami gangguan komunikasi.

"Kita sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada masyarakat dan kepolisian yang telah membantu dalam proses penangkapan pelaku," ungkap Agus kepada BATAMTODAY.COM, Senin (7/8/2017).

Ia juga berharap, kejadian serupa tidak terjadi lagi, karena telekomunikasi adalah sarana yang sangat dibutuhkan masyarakat.

"Pengoperasiannya harus tetap terjaga sesuai prosedur, karena telekomunikasi sangat dibutuhkan masyarakat," pungkasnya.

Sebelumnya, sebanyak empat orang pelaku dan satu penadah pencurian batrai BTS atau tower Telkomsel dibekuk Tim Buru Sergap (Buser) Polresta Barelang. Karena berusaha kabur dan melawan petugas, dua diantaranya terpaksa dihadiahi timas panas pada bagian kakinya.

Tidak tanggung-tanggung, para pelaku sudah beraksi puluhan kali. Selain itu, barang bukti berupa puluhan batrai turut diamankan.

Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Agung Gima Sunarya, mengatakan, saat ini para pelaku sudah ditahan sambil menjalani pemeriksaan.

"Ada lima orang yang kita amankan. Satu diantaranya penadah dan empat lainnya pelaku pencuriannya. Dua pelaku terpaksa ditembak kakinya, karena berusaha melawan petugas," ungkap Gima, Kamis (3/8/2017) sore.

Editor: Yudha