Anggota Marinir dan Warga Sagulung Tangkap Buaya Seberat 1 Ton
Oleh : Yosri Nofriadi
Jum'at | 26-05-2017 | 11:43 WIB
buaya-01.gif
Buaya seberat 1 ton berhasil ditangkap di Kecamatan Sagulung, Kota Batam. (Foto: Yosri Nofriadi)

BATAMTODAY. COM, Batam - Seeokor buaya dengan panjang 4,5 meter dan berat sekitar 1 ton berhasil ditangkap warga Sagulung pada Kamis (25/5/2017) malam dari sungai Putri Hijau. Kabar penangkapan buaya ini sontak membuat warga heboh dan beramai-ramai untuk menyaksikannya.

Informasi yang dihimpun BATAMTODAY.COM, buaya ini berhasil ditangkap warga dibantu beberapa anggota Marinir. Awalnya, pada Kamis siang, warga melihat buaya tersebut muncul di sungai, kemudian diinformasikan ke warga lainnya.

"Malam harinya, kita dan warga ramai-ramai mengepung buaya itu. Kita buat perangkap dari nilon dan jaring," kata Ari, seorang anggota Marinir, Jumat (26/5/2017) di Kelurahan Sei Langkai.

Penangkapan buaya itu, kata Ari bukan sesuatu yang mudah. Bahkan, jaring dan perangkap yang mereka buat sempat robek dan buaya itu juga sempat lepas.

"Perburuan buaya ini memakan waktu sekitar 3 jam. Sempat lebas karena jaringnya robek. Beruntung buayanya muncul kembali dan berhasil kita jaring," ujarnya.

Editor: Gokli