Sahmadin Sesalkan Minimnya Perhatian Pemerintah pada Atlet Berprestasi
Oleh : Romi Chandra
Selasa | 23-05-2017 | 09:27 WIB
tkw-011.gif
Sahmadin Sinaga bersama atlet Taekwondo di Bandara Hang Nadin Batam. (Foto: Romi Chandra)

BATAMTODAY.COM, Batam - Kurangnya perhatian pemerintah baik Provinsi Kepri maupun Batam terhadap para atlet yang berprestasi, membuat Anggota DPRD Kepri, Sahmadin Sinaga angkat bicara.

Saat dihubungi BATAMTODAY.COM, ia sangat menyayangkan sikap yang tidak cepat tanggap oleh pemerintah terhadap hal-hal yang mampu mengharumkan nama daerah. Seperti terhadap atlet taekwondo yang mampu menyabet 7 emas dan 4 perak dalam kejuaran Moks Open Taekwondo yang diadakan di Jakarta kemarin.

"Kita sangat bangga dengan prestasi yang diperoleh para atlet Nusantara Taekwondo Club (NTC). Tapi sayangnya pemerintah tidak memberikan perhatian," ungkap Sahmadin, Senin (22/5/2017) malam.

Sahmadin sendiri mengharapkan sgar pemerintah bisa cepat tanggap dan bisa memberikan perhatian terlebih pada atlet yang sudah mengharumkan nama daerah.

"Di sinlah pemerintah perlu hadir, dan bisa memberikan solusi untuk mengatasi kesulitan yang dihadapi atlet Kepri. Ini seharusnya menjadi cambuk untuk pemeritah agar bisa lebih peka," tegasnya.

Sahmadin juga menyesalkan sikap pemerintah yang acuh, padahal mereka sudah mengajukan proposal. "Ini sungguh memalukan. Mereka sudah mengajukan proposal tapi tidak diprioritaskan, sampai akhirnya berangkat dengan biaya sendiri," sesalnya.

Ke depan, ia juga akan mencoba ikut andil untuk memfasilitasi terhadap KONI Kepri dan Batam agar lebih memerhatikan atlet-atlet.

"Saya juga akan membawa hal ini dalam rapat di DPRD Kepri. Jika bisa membantu, tentu akan kita upayakan semaksimal mungkin," pungkasnya.

Editor: Gokli